Direktur AC Milan, Paolo Maldini dan putranya, Daniel, keduanya dinyatakan positif mengidap corona virus.
Baik Paolo dan Daniel yang berusia 18 tahun – yang melakukan debutnya di tim utama Milan bulan lalu – telah menghabiskan dua minggu terakhir di karantina dan akan terus tetap terisolasi, mengacu pada pernyataan klub Serie A.
“AC Milan mengkonfirmasi bahwa Paolo Maldini, direktur teknis klub, melakukan kontak dengan seseorang yang kemudian dites positif terkena Coronavirus dan mulai menunjukkan gejala-gejala virus itu sendiri,” kata pernyataan klub.
“Dia menjalani tes, yang hasilnya positif. Putranya Daniel, seorang penyerang tim muda AC Milan yang sebelumnya berlatih dengan tim utama, juga dinyatakan positif.
“Paolo dan Daniel baik-baik saja dan sudah menyelesaikan dua minggu isolasi di rumah tanpa kontak dengan yang lain. Mereka sekarang akan tetap di karantina sampai pulih secara klinis, sesuai dengan protokol medis yang digariskan oleh otoritas kesehatan.”
Maldini menjadi salah satu warga Italia dari 50.000 kasus corona virus di negara tersebut. Korban tewas di negara itu mendekati 5.000, menjadikannya negara yang paling parah terkena dampak virus ini di dunia.
Hampir 20 pemain Serie A telah dites positif terkena corona virus, termasuk trio Juventus Paulo Dybala, Blaise Matuidi dan Daniele Rugani, serta penyerang Sampdoria dan mantan striker Southampton Manolo Gabbiadini.
Paolo Maldini adalah ikon dari sepakbola Italia, setelah memenangkan tujuh gelar liga dan lima Piala Eropa bersama AC Milan selain membuat penampilan Serie A terbanyak (647) dari pemain manapun dalam sejarah kompetisi.
Almarhum ayahnya, Cesare membuat lebih dari 300 penampilan untuk klub dan mengelola klub pada dua kesempatan. Dia juga melatih tim nasional Italia di Piala Dunia 1998 di Prancis.
Daniel masuk sebagai pemain pengganti dalam hasil imbang 1-1 Milan dengan Hellas Verona pada bulan Februari untuk menjadi generasi ketiga dari keluarga Maldini yang bermain untuk juara Serie A yang ke-18 kalinya.