Home Bola Tampil Lagi di Bandung, Malisic Tetap Profesional

Tampil Lagi di Bandung, Malisic Tetap Profesional

12
0

Bek Perseru Badak Lampung, Bojan Malisic mengakui bahwa pertandingan melawan Persib Bandung akan sangat emosional bagi bek tengah tersebut.

Malisic kini datang ke Stadion Si Jalak Harupat sebagai lawan dengan atribut berbeda milik Badak Lampung. Pemain asal Serbia itu dilepas oleh Persib ke Badak Lampung pada pertengahan musim.

Malisic sudah cukup terbiasa dengan euforia atmosfer di stadion kebangaan warga Bandung dan jelang laga ini, dia siap menunjukkan keprofesionalannya sebagai pemain.

“Saya masih ingat ketika pertama kali saya ke Indonesia dan berjanji untuk profesional, dan saya tetap menjadi seperti itu. Saya respek ke tim saya dan mantan tim, kita coba untuk bermain bagus,” kata Malisic dikutip dari situs resmi Liga Indonesia.

Sudah dipastikan terdegradasi membuat para Badak Lampung bisa bermain relaks dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka melawan salah satu tim besar Indonesia.

“Tidak ada tekanan bagi Badak Lampung, karena kita sudah pasti ke Liga 2, tapi sebelumnya saya yakin tim ini pantas untuk di Liga 1 jadi ini akan menjadi pertandingan yang bagus karena kita menghadapi tim besar. Kita bisa bermain lebih relaks karena tidak ada harapan besar, jadi besok tetap kita tampilkan permainan terbaik,” tambah Malisic.

Baca Juga :  Scott McTominay Perpanjang Kontrak dengan Man United Hingga 2025

Malisic juga memberi komentar tentang peluang duel dengan mantan rekan setimnya di Persib yaitu Ezechiel N’Douassel.

Bagi Malisic, Eze adalah penyerang berbahaya di Indonesia dan karena itu, ia ingin meminimalkan pergerakan sang striker.

“Ezechiel adalah teman baik saya, dia salah satu striker terbaik di Indonesia. Dia sebenarnya pantas mendapatkan lebih banyak gol tapi reaksinya sering berlebihan (akumulasi). Musim ini sulit bagi dia, karena saya tahu kualitasnya, dia akan bermain dengan bagus, kita akan bertemu nanti di lapangan,” tutur Bojan.

Sumber : https://Beritamu.co.id/tampil-lagi-di-bandung-malisic-tetap-profesional/12110/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here