Home Kpop Tiket Mulai Dijual 1 April, GOT7 Siap Guncang Jakarta Lagi Tahun Ini!

Tiket Mulai Dijual 1 April, GOT7 Siap Guncang Jakarta Lagi Tahun Ini!

101
0
Tiket-Mulai-Dijual-1-April,-GOT7-Siap-Guncang-Jakarta-Lagi-Tahun-Ini!

Tiket-Mulai-Dijual-1-April,-GOT7-Siap-Guncang-Jakarta-Lagi-Tahun-Ini!

BeritaMU.co.id – Pada tahun 2017 lalu boyband asuhan JYP Entertainment, GOT7, sudah mampir ke Indonesia untuk menyelenggarakan konser. Tepatnya di bulan Februari 2017, GOT7 menyapa pengegmarnya pertama kali sejak mereka debut tahun 2014 lalu. Usai konser, GOT7 meninggalkan kesan yang baik untuk fansnya yang ada di Indonesia.

Tahun ini, fans GOT7 yang disebut dengan iGOT7 Indonesia akan kembali disapa oleh Mark cs dalam gelaran konser. Melalui konser bertajuk ‘GOT7 2018 WORLD TOUR ‘Eyes On You’ In Jakarta’, rupanya ketujuh member GOT7 sekali lagi ingin dikenal lebih dekat dengan para fans Indonesia.

Konser ’Eyes On You’ pertama kali diinformasikan oleh Mecima pro selaku promotor. Melalui halaman sosial media resminya Mecimapro menuliskan bahwa rencananya konser akan digelar di ICE BSD City Hall 5 tanggal 30 Juni mendatang. Meski terhitung masih beberapa bulan lagi namun tiket sudah bisa dibeli mulai dari tanggal 1 April kemarin.

Tiket dibagi menjadi lima kategori, yakni kategori termurah Green yang dijual seharga Rp 900.000, kemudian kategori Yellow dibanderol seharga Rp 1.400.000, kategori Purple seharga Rp 1.600.000, Blue Rp 1.800.000, dan tiket yang paling mahal adalah kategori Pink seharga Rp 2.200.000.

Untuk mendapatkan pre-sale, pengegmar GOT7 bisa membeli mulai tanggal 1 April. Sementara untuk penjualan umum akan dibuka pada tanggal 8 April mendatang melalui website resmi Indotix.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here