Home Showbiz Choi Ye Seul Siapkan Sambutan Romantis Untuk Kedatangan G.O MBLAQ Usai Wamil

Choi Ye Seul Siapkan Sambutan Romantis Untuk Kedatangan G.O MBLAQ Usai Wamil

164
0
Awali-2018,-G.O-MBLAQ-Juga-Resmi-Berpacaran-Dengan-Choi-Ye-Seul

Awali-2018,-G.O-MBLAQ-Juga-Resmi-Berpacaran-Dengan-Choi-Ye-Seul

BeritaMU.co.idWamil atau wajib militer merupakan kewajiban yang harus dijalani oleh setiap warga Negara laki-laki di Korea Selatan. Tugas Negara ini juga menjadi salah satu kewajiban yang harus dijalani tidak hanya untuk masyarakat biasa, melainkan juga bagi mereka para artis. Baru-baru ini salah satu artis yang terbilang sukses dalam menjalani wajib militernya adalah G.O MBLAQ.

G.O resmi dinyatakan telah menyelesaikan wajib militernya sebagai petugas pelayanan publik di wilayah Seocho, Seoul pada Sabtu (17/2/2018) kemarin. Kedatangnya G.O setelah wamil ini  disambut dengan gembiran oleh orang terdekat termasuk para fansnya. Ia mendapatkan banyak sambutan yang tentunya membuat dirinya semakin bersemangat setelah menjalani wamil. Selain itu, G.O juga mendapatkan ucapan selamat dari sang kekasih yang begitu romantis.

Lewat Instagram pribadinya, sang kekasih tak lupa memberikan ucapan selamat kepada G.O. Choi Ye Seul memposting fotonya menyiapkan hadiah untuk kepulangan G.O. Choi Ye Seul rupanya menyiapkan kue spesial tersebut untuk beberapa orang terdekatnya, selain G.O juga ayah Choi Ye Seul juga tengah berulang tahun.

Baca Juga :  3 Member SNSD Tak Lanjutkan Kontrak Dengan SM Entertainment

“Chocolate-dipped strawberries untuk daddy, oppa, dan Hyungjoon. Selamat ulang tahun untuk ayah, selamat atas selesai wamil untuk oppa dan semangat untuk Hyungjoon. Aku cinta kalian semua,” tulis Choi Ye Seul.

G.O dan Choi Ye Seul sendiri pertama kali mengonfirmasi hubungan mereka pada 3 Januari lalu. Bahkan mereka ternyata sering mengirimkan kode cinta di Instagram sebelum konfirmasi pacaran. Sementara itu, member MBLAQ lainnya yaitu Seungho dan Mir masih menjalani wajib militer.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here