Home Kdrama Hadir Dengan Wajah Baru, ‘Sound of Your Heart 2’ Bakal Dibintangi Sung...

Hadir Dengan Wajah Baru, ‘Sound of Your Heart 2’ Bakal Dibintangi Sung Hoon Dan Yuri SNSD

473
0
Hadir-Dengan-Wajah-Baru,-‘Sound-of-Your-Heart-2’-Bakal-Dibintangi-Sung-Hoon-Dan-Yuri-SNSD
Sung Hoon, Kwon Yuri

Hadir-Dengan-Wajah-Baru,-‘Sound-of-Your-Heart-2’-Bakal-Dibintangi-Sung-Hoon-Dan-Yuri-SNSD

BeritaMU.co.idKesuksesan beberapa drama yang tayang di stasiun televisi Korea Selatan tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta K-Drama. Bahkan banyak yang berharap jika drama yang sukses tersebut akan hadir kembali dengan nuansa yang lebih menarik. Seperti halnya drama bertajuk ‘Sound of Your Heart 2’ yang tayang di channel KBS. Kesuksesannya membuat KBS siap untuk mengulang kesuksesan yang sama pada drama ini di season kedua.

Namun di season 2 ini memang banyak yang berubah dari darama yang diadaptasi dari webtoon ini. Pasalnya dua pemain utama di season pertama yaitu Lee Kwang Soo dan Jung So Min dikonfirmasi tak akan lagi muncul dalam seri terbaru. Tim produksi memang berencana akan merombak jajaran pemain yang ada dalam drama yang satu ini.

Menggantikan kedua pemain utamanya adalah Sung Hoon, aktor muda yang namanya naik daun usai membintangi drama ‘My Secret Romance’. Ia akan memerankan sosok Jo Seok dalam drama ‘Sound of Your Heart 2’. Sedangkan sebagai pasangannya adalah Kwon Yuri yang akan berperan sebagai Ae Bong yang dulunya diperankan oleh Jung So Min. Bahkan SM Entertainment juga telah memberikan konfirmasi jika salah satu member SNSD itu akan ikut berperan dalam drama ‘Sound of Your Heart 2’ ini.

Selain Sung Hoon dan Yuri, ‘Sound of Your Heart 2’ juga dibintangi Shim Hye Jin, Joo Jin Mo, serta Tae Hang Ho sebagai ibu, ayah dan kakak Jo Seok. Dengan kehadiran para pemain ini bisa dipastikan ‘Sound of Your Heart 2’ akan menghadirkan pemain-pemain baru yang segar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here