Home Showbiz Demi Comeback EXO, SM Entertainment Beli Emoji Di Twitter Berharga Milyaran Rupiah

Demi Comeback EXO, SM Entertainment Beli Emoji Di Twitter Berharga Milyaran Rupiah

635
0
Comeback-EXO-‘The-War-Kokobop’-Akan-Dirilis-Tanggal-10-Juli

Comeback-EXO-‘The-War-Kokobop’-Akan-Dirilis-Tanggal-10-Juli

BeritaMU.co.id Comeback di tahun 2017 ini SM Entertainment benar-benar membuat suatu promosi yang berbeda dengan comeback-comeback sebelumnya. Untuk comeback album ‘The War’ dengan title track ‘Kokobop’, SM melancarkan promosi tidak hanya dalam pogram musik melainkan juga melalui sosial media.

Dalam satu waktu sekaligus, SM membuka akun Twitter, Weibo, Instagram, dan Facebook. Begitu banyak sosial media yang digunakan, namun sosial media yang paling banyak memberikan feedback adalah Twitter. Dalah satu yang membuat daya tarik dalam Twitter official EXO adalah munculnya emoji yang dibuat khusus untuk comeback EXO.

Emoji tersebut adalah emoji logo EXO untuk comeback ‘The War’. Terdapat tiga logo dalam comeback EXO kali ini, namun emoji yang digunakan dalam Twitter adalah gambar logo bunga cendrawasih. Bunga cendrawasih yang disebut juga Birth of Paradise ini yang digunakan SM untuk menunjang comeback EXO yang kabarnya menelan biaya yang sangat fantastis.

Twitter menyambut kedatangan EXO dengan akun baru di Twitter dengan emoji yang bisa digunakan hingga tanggal 8 Agustus mendatang. Dalam akun Twitter @weareoneEXO netizen dapat menggunakan beberapa hastag yang memang sudah dipersiapkan oleh agensi sebelumnya. Kabarnya nama akun tersebut sudah digunakan oleh seseorang, namun demi comeback EXO SM membeli akun tersebutu dengan harga yang sangat mahal pada 8 Juli lalu.

Tidak hanya membeli akun, emoji yang ditampilkan dalam satu bulan juga merogoh kocek yang tidak sedikit. SM kabarnya mengucurkan dana sebesar 2 Milyar untuk menghadirkan emoji bunga cendrawasih yang merupakan logo terbaru EXO di sosial media twitter. Apakah comeback EXO tahun ini benar-benar akan sukses besar?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here