
BeritaMU.co.id – Film ‘REAL’ diproduksi dalam waktu yang sangat panjang. Tidak hanya penonton, para pemainnya sendiri juga tidak sabar menanti rilisnya film yang juga diproduseri oleh aktor Kim Soo Hyun sebanyak 10 milyar Won menggunakan dana pribadi tersebut.
Sayangnya pada penayangan perdana, 28 Juli 2017, film ‘REAL’ mendapatkan banyak kritikan baik dari kualitas film maupun pemainnya. Netizen juga banyak memberikan komentar nagtif tentang film yang menayangkan adegan ranjang Sulli dan Kim Soo Hyun tanpa sensor ini. Bahkan netizen menyebut film ini sebagai film terburuk sepanjang sejarah perfilman Korea.
Di situs Naver, film ‘REAL’ hanya mendapatkan 4,85 dari 10 bintang. Netizen yang sudah menonton di hari pertama langsung memberikan komentar mereka yang sebagian besar berupa kritikan. Ada yang megnatakan jika kulitas film ini lebih buruk dari pada video yang diamil menggunakan ponsel, ada pula yang mengklaim mereka kembali berpikiran jahat setelah menonton film ’REAL’.
Meski demikian banyak rekan selebriti yang mendukung produksi film ini. Sebut saja nama Bae Suzy dan IU yang rela menjadi cameo demi suksesnya film Kim Soo Hyun. Seperti yang diketahui bahwa Suzy da IU merupakan teman dekat Kim Soo Hyun, mereka pernah bermain dalam satu drama yang sama tahun 2012 yaitu ‘Dream High’.
Baca juga:
– Bukan Karena Film Tak Laku, Ini Alasan Kim Soo Hyun Menangis di Premier ‘REAL’!
– Tayang Tanpa Sensor, Adegan Ranjang Kim Soo Hyun dan Sulli di Film ‘REAL’ Tersebar di Internet
Beberapa selebriti seperti Heechul juga memamerkan tiket nonton film ‘REAL’ meski bukan hari pertama. Dalam caption unggahannya, Heechul mengatakan bahwa ‘REAL’ adalah film yang sangat bagus. Penasaran dengan filmnya? Hingga saat ini ‘REAL’ maish ditayangkan di seluruh bioskop di Korea Selatan..