Home Kpop Segera Debut, K.A.R.D Unggah Sebuah Teaser Berisi Tanggal Rilis

Segera Debut, K.A.R.D Unggah Sebuah Teaser Berisi Tanggal Rilis

293
0
K.A.R.D-Hadirkan-MV -‘Rumor’-Hidden-Version.

K.A.R.D-Hadirkan-MV -‘Rumor’-Hidden-Version.

BeritaMU.co.idGrup kpop K.A.R.D sudah lama dinanti-nantikan masa debutnya. Beranggotakan dua member pria dan dua member wanita membuat K.A.R.D dipandang sebagai grup yang berbeda dengan grup idol lainnya. Biasanya grup idol dipetakkan berdasarkan gender sehingga tercipta boyband dan girlband saja.

Namun K.A.R.D membawa imej grup sebagai grup vokal yang tetap menyuguhkan nyanyian dan tarian khas grup kpop. Setelah meluncurkan tiga single yaitu ‘Oh Na Na’, ‘Don’t Recall’, dan ‘Rumor’, K.A.R.D menepati janjinya untuk segera debut usai merilis tiga single pre-debut. Dengan ketiga lagu pre-debut K.A.R.D sudah mampu menembus pasar Asia Timur hingga ke Asia Tenggara termasuk Indonesia.

Pada Jumat (30/6/2017) K.A.R.D merilis sebuah foto teaser melalui akun sosial media resmi mereka. Dalam foto tersebut tercantum jelas tanggal debut yaitu 19 Juli 2017. Sepertinya K.A.R.D juga merupakan salah satu grup yang akan meramaikan suasana musim panas dimana banyak grup yang memutuskan debut dan comeback di awal musim panas ini.

Tidak sekedar mengumumkan tanggal debut, K.A.R.D juga merilis logo baru grup mereka. Beberapa hari berselang, K.A.R.D kembali merilis sebuah teaser yang berisi tentang judul album debut mereka yang bertajuk ‘Hola Hola’. Sementara itu K.A.R.D akan segera menggelar konser tur perdana yang bertema ‘2017 Wild K.A.R.D’ tahun ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here