Home Kdrama SHINee Tampil Di ‘Entertainment Weekly’, Taemin Patahkan Imej Onew Sebagai Leader Terbaik

SHINee Tampil Di ‘Entertainment Weekly’, Taemin Patahkan Imej Onew Sebagai Leader Terbaik

1945
0
SHINee-Tampil-Di-‘Entertainment-Weekly’,-Taemin-Patahkan-Imej-Onew-Sebagai-Leader-Terbaik

SHINee-Tampil-Di-‘Entertainment-Weekly’,-Taemin-Patahkan-Imej-Onew-Sebagai-Leader-Terbaik

BeritaMU.co.idMeski diungguli juniornya, EXO, namun SHINee tetap menunjukkan kepopulerannya sebagai grup idol yang disegani di beberapa Negara di Asia dan Amerika. Belakangan ini, SHINee etelah menyelesaikan rangkaian konser tur di Jepang dan Amerika yang mendapatkan euforia penonton yang luar biasa.

Usai menyelesaikan konser, para member SHINee berkesempatan untuk menjadi bintang tamu dalam acara ‘Entertainment Weekly’. SHINee membagi banyak hal mulai dari pengalaman mereka dalam karir, hingga berbicara soal fashion dan style fashion yang tampaknya menajdi sedikit kendala bagi para member.

Key yang dikenal sebagai member SHINee yang paling perhatian soal fashion awalnya membahas tentang gaya berpakaiannya. Key menceritakan bagaimana ia selalu mendiskusikan fashion yang akan ia kenakan kepada para stylish. Inilah kemungkinan yang menyebabkan Key selalu tampil berbusana dengan baik. Namun kemudian, Key mulai membuka kelemahan Onew, sang leader, dalam menentukan fashion yang akan ia kenakan.

Meski sempat dijatuhkan oleh Key perihal fashion, kemudian Taemin mengatakan jiak Onew merupakan leader terbaik. Onew senantiasa menjadi penasehat yang baik kepada para membernya. Taemin yang merupakan member termuda menilai Onew selalu memberikan jalan keluar ketika membernya punya masalah.

Baca Juga :  Top 10 Boy Grup Terpopuler Di Korea Selatan Saat Ini, Idolamu Nomor Berapa?

“Dia pendengar yang sangat baik. Dia akan menawarkan saran dari pengalamannya sendiri,” ujar sang maknae.

Bukan Taemin namanya jika tidak mengeluarkan guyonan kocaknya. Usai memuji Onew, Taemin kembali menjatuhkan Onew dengan mengatakan bahwa Onew adalah seorang pelupa. Onew selalu tidak ingat apa nasehat yang ia katakan panjang lebar kepada membernya.

“Tapi bagian terbaik dari Onew adalah setelah itu dia nggak ingat apa-apa,” pungkas Taemin.

Kekompakan SHINee inilah yang masih menjaga keutuhan grup hingga 9 tahun debut. Beberapa hari yang lalu, SHINee juga telah merayakan hari ulang tahun grup mereka bersama fans. SHINee mendapatkan banyak cinta dari fans lewat ucapan anniversary yang diunggah fans lewat sosial media.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here