Home Showbiz Alasan Di Balik MBK Entertainment Bubarkan Girlband T-ara

Alasan Di Balik MBK Entertainment Bubarkan Girlband T-ara

3351
0
Alasan-Di-Balik-MBK-Entertainment-Bubarkan-Girlband-T-ara

Alasan-Di-Balik-MBK-Entertainment-Bubarkan-Girlband-T-ara

BeritaMU.co.id Dari tahun 2009 yang merupakan tahun debut T-ara, girlband besutan MBK Entertainment ini sudah banyak melalui susah perjuangan mereka di dunia entertainment. Tidak hanya bersaing dengan girlband-girlband populer lainnya, T-ara juga harus menelan pil pahit ketika kehilangan beberapa membernya di tengah-tengah karir grup.

Kendati demikian, T-ara masih bisa bertahan setelah Hwayoung dan Ahreum meninggalkan grup. T-ara juga mampu mengatasi keutuhan grup usai skandal bullying Hwayoung lima tahun lalu yang sempat menjatuhkan nama T-ara. Meski kembali mecuat di awal tahun ini, T-ara akhirnya mendapatkan pembelaan dari beberapa pihak yang mengaku sebagai saksi dari kebohongan Hwayoung tentang kasus bullying.

Sayangnya, keberhasilan T-ara melewati beberapa masalah itu tidak membuat grup bertahan lebih lama. Tahun ini MBK mengumumkan jika T-ara akan mengakhiri karirnya sebagai gup idol kpop. Hal ini tidak lain disebabkan oleh habisnya masa kontrak para member. Namun sebelum resmi dibubarkan, T-ara masih akan merilis album comeback-nya sekaligus sebagai album perpisahan untuk para fans.

Kamis (23/3/2017) terungkap bahwa Soyeon dan Boram memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak yang habis pada bulan Mei mendatang. Namun kedua member tersebut masih akan mengikuti promosi album comeback T-ara tahun ini. Usai promosi, T-ara kabarnya juga akan melakukan jumpa fans.

Baca Juga :  T-ara Buka Suara Soal Bullying Hwayoung 5 Tahun Lalu

“Ini pengumuman resmi MBK Entertainment perihal pembaruan kontrak T-ara. Seperti yang diberitakan, kontrak Boram dan Soyeon akan berakhir pada 15 Mei,” demikian isi pengumuman MBK.

“Member lainnya, Qri, Eunjung, Hyomin dan Jiyeon telah memperpanjang kontrak mereka sampai akhir Desember. Mereka akan meneruskan kegiatan mereka dengan drama, kegiatan individu dan kegiatan di luar negeri. Album terakhir T-ara adalah album yang akan dirilis Mei nanti,” jelas MBK.

Untuk memberikan kenangan bagi para fans sebelum bubar, T-ara membuat album comeback-nya dengan serba angka 6. Dari umlah member sebanyak enam orang, dalam album juga terdapat enam lagu dan enam medley dari enam original member T-ara yang telah bersama-sama memulai karier sejak debut.

Baca juga:

Comeback di Bulan Mei Bakal Jadi Album Terakhir T-ara?

Jiyeon Tunda Perilisan Album Solo Akibat Skandal Bulliyng Hwayoung dan T-ara

T-ara Buka Suara Soal Bullying Hwayoung 5 Tahun Lalu

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here