Categories: MARKET

DOOH Kian Percaya Diri Raup Pendapatan Rp150 Miliar Pada Tahun Ini

Beritamu.co.id – PT Era Media Sejahtera Tbk [IDX: DOOH] berhasil meningkatkan pertumbuhan bisnis melalui kerjasama penayangan iklan dengan banyak merek dagang ternama dari berbagai industri yang didominasi industri Fast Moving Consumer Good (FMCG) atau barang cepat bergerak.

CEO DOOH, Vicktor Aritonang mengatakan, capaian itu menambah rasa percaya diri dalam mencapai target pendapatan sebesar Rp 150 miliar pada penghujung tahun 2023.

Sedangkan hingga akhir September 2023, telah mencapai Rp136,91 miliar.

“Dengan strategi dan keunggulan kompetitif yang dimiliki SSPACE, serta analisis yang mendalam, SSPACE dapat mengidentifikasi dan menjangkau konsumen potensial dengan presisi tinggi, memastikan bahwa setiap iklan mendapat perhatian yang pantas. Sehingga kami dapat mewujudkan Visi menjadi perusahaan media advertising terpercaya dalam membantu peningkatan marketing, branding, dan profitabilitas klien,” papar dia kepada media, Rabu (8/11/2023).

Ia bilang, perseroan menjadi salah satu pemain utama di industri ini, perusahaan pariwara yang telah berhasil mempertemukan berbagai merek dagang ternama dengan audiens yang tepat.

“Melalui keberagaman produk, mulai dari ekosistem transportasi, ekosistem toko, area publik dan area retail yang dari keseluruhan ekosistemnya bisa mencapai 415 juta impressions per bulan dan strategi iklan yang terencana dengan baik serta kreativitas, SSPACE mampu memaksimalkan dampak dari setiap kampanye iklan brand,” terang dia.

Related Post

Ia merinci, beberapa merek dagang ternama yang melakukan kerjasama penayangan iklan berkelanjutan bersama perseroan, diantaranya adalah; GaGa, Cathay Pacific Airways, Honkai Star Rail, ICHITAN, dan akan menyusul Kuaci Rebo.

“Kami juga menawarkan keunggulan kompetitif, yaitu Garansi 100 persen ROAS (Return On Ad Spend) dalam membantu pencapaian target brand. Perseroan terus berinovasi untuk dapat memberikan layanan periklanan terbaik bagi para klien,”  pungkas dia.

 


https://pasardana.id/news/2023/11/8/dooh-kian-percaya-diri-raup-pendapatan-rp150-miliar-pada-tahun-ini/

Yulia Vera

Recent Posts

Indeks Kospi Turun 0,08 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, turun 2 poin,…

20 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Tren Pelemahan

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup turun -1,29%…

1 hour ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Ada Potensi Peningkatan Volatilitas Harga dan Yield SBN Berdenominasi Rupiah

Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, tren pelemahan harga Surat Utang…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Lanjutkan Melemah

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…

3 hours ago

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

3 hours ago