Categories: Bisnis

Asing Rebutan Saham 3 Bank Big Cap, Obral UNVR-ASII

Jakarta, BeritaMu.co.id – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan Senin (25/10/2021), setelah sempat diperdagangkan di zona hijau pada sesi I hari ini.

Indeks bursa saham acuan Tanah Air tersebut ditutup melemah 0,27% ke level 6.625,697. Pada perdagangan sesi I hari ini, IHSG sempat ditutup menguat 0,5% ke level 6.655,82. Namun sekitar pukul 14:00 WIB, IHSG berbalik kembali ke zona merah dan berakhir terkoreksi.

Data perdagangan mencatat nilai transaksi hari ini kembali menurun menjadi Rp 15,4 triliun. Sebanyak 255 saham menguat, 265 saham melemah dan 143 lainnya stagnan.

Investor asing tercatat masih melakukan pembelian bersih (net buy) sebesar Rp 2,95 triliun di seluruh pasar, dengan rincian sebesar Rp 72,71 miliar di pasar reguler dan sebanyak Rp 2,88 triliun di pasar tunai dan negosiasi.

Pada hari ini, asing tercatat kembali mengoleksi tiga saham bank berkapitalisasi pasar besar (big cap). Adapun saham bank big cap tersebut yakni PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI).

Selain memburu tiga saham bank big cap, asing juga tercatat mengoleksi saham startup e-commerce PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), saham emiten pertambangan emas PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA), dan saham emiten konsumen PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP).

Berikut saham-saham yang dikoleksi oleh investor asing pada hari ini.

Sementara itu dari penjualan bersih, asing tercatat melepas saham emiten konsumer big cap PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) dan saham emiten otomotif big cap PT Astra International Tbk (ASII).

Selain melepas saham UNVR dan ASII, asing juga melepas saham emiten telekomunikasi PT Smartfren Telecom Tbk (FREN), saham emiten media dan teknologi PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK), saham produsen Semen Gresik PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), dan saham emiten batu bara PT Adaro Energy Tbk (ADRO).

Adapun saham-saham yang dilepas oleh investor asing pada hari ini adalah:

Koreksi IHSG pada penutupan perdagangan hari ini sepertinya masih disebabkan oleh aksi jual (profit taking) investor yang masih berlangsung hingga hari ini. Padahal, sentimen yang mewarnai perdagangan hari ini cenderung positif.

Related Post

Dari dalam negeri, Satuan Tugas (satgas) penanganan Covid-19 pada Minggu (25/10/2021) melaporkan penambahan kasus baru 623 kasus, terendah sejak 4 Juni tahun lalu. Penambahan kasus selalu di bawah 1.000 orang per hari sejak 15 Juni lalu.

Sedangkan kasus aktif dilaporkan sebanyak 14.360 orang, berkurang 443 kasus dibandingkan Sabtu (23/10/2021) lalu. Kasus aktif tersebut menjadi yang terendah sejak 22 Mei 2020. Rasio temuan kasus positif terhadap jumlah tes (positivity rate) berada di angka 0,46%.

Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) menetapkan batasan positivity rate maksimal 5% agar bisa dikatakan pandemi terkendali. Sekarang Indonesia sudah jauh di bawah 5%, sehingga sudah masuk kategori terkendali.

Sementara itu dari luar negeri, perkembangan terbaru kasus Evergrande di China juga cenderung positif, di mana raksasa properti tersebut menyatakan bahwa pihaknya telah memulai pengerjaan 10 proyek di 6 kota besar di China, termasuk Shenzhen.

Perusahaan yang memikul utang senilai US$ 300 miliar ini belum menginformasikan ke publik, berapa proyek yang dihentikannya. Saat ini, total proyek perseroan mencapai 1.300 proyek di seluruh China.

Pekan lalu, pasar global bernafas lega setelah perseroan membayar kewajiban bunga kepada pemegang obligasinya (berdenominasi dolar AS). Hanya saja, belum ada langkah pemangkasan utang yang berarti.

Update Terus berita terkini di BertaiMU.co.id

[]

(chd/chd)

Demikian berita mengenai Asing Rebutan Saham 3 Bank Big Cap, Obral UNVR-ASII, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20211025164310-17-286409/asing-rebutan-saham-3-bank-big-cap-obral-unvr-asii

David Jones

penikmat sepak bola :D

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Tren Pelemahan

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup turun -1,29%…

9 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Ada Potensi Peningkatan Volatilitas Harga dan Yield SBN Berdenominasi Rupiah

Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, tren pelemahan harga Surat Utang…

41 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Lanjutkan Melemah

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…

1 hour ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…

2 hours ago

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

2 hours ago

Dorong Pengembangan Industri Kreatif, Kemenperin Gelar ‘Creative Business Incubator’

Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…

3 hours ago