Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 14,26 poin, atau sekitar 0,58 persen, pada Selasa (23/1/2024), menjadi 2.464,35.
Volume perdagangan moderat mencapai 461 juta saham senilai 7,87 triliun won atau sekitar US$5,89 miliar, dengan saham yang naik melampaui yang turun 482 berbanding 379.
Angka indeks naik mengikuti pergerakan saham di Wall Street dipicu sentimen positif yang membuat indeks Dow Jones Industrial Average dan S&P 500 menyentuh rekor baru.
“Rebound dialami saham-saham yang sebelumnya mengalami penurunan tajam,” jelas Han Ji-Young, analis Kiwoom Securities, seperti dikutip Yonhap News.
Investor asing dan institusi masing-masing meraup saham senilai 137,9 miliar won dan 205,8 miliar won, sedangkan investor ritel melepas saham senilai 358,3 miliar won.
Saham perusahaan finansial memimpin penguatan yang terjadi, dengan saham KB Financial dan Shinhan Financial masing-masing melambung 4,26 persen dan 4,98 persen. Saham KakaoBank meningkat 5,21 persen.
Saham perusahaan kosmetik AmorePacific dan perusahaan kimia LG Chem masing-masing menanjak 5,23 persen dan 1,03 persen. Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics naik 0,13 persen, saham SK Hynix sebaliknya merosot 1,26 persen.
Saham perusahaan manufaktur baterai mobil elektrik LG Energy Solution dan Samsung SDI masing-masing naik 0,4 persen dan 0,14 persen.
Nilai tukar won menguat terhadap dolar Amerika Serikat, naik 5,5 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.333,4 won per dolar AS.
Secara umum bursa saham Asia diliputi sentimen positif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,5 persen.
Indeks S&P/ASX 200 di Bursa Australia naik 38,30 poin, atau sekitar 0,51 persen, menjadi 7.514,90. Di Asia Tenggara, indeks utama perdagangan saham Bursa Malaysia dan Filipina menguat, sedangkan Bursa Thailand, Indonesia, Singapura, dan Vietnam melemah.
Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, naik 14,64 poin, atau sekitar 0,53 persen, menjadi 2.770,98. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong melambung 392,80 poin, atau sekitar 2,63 persen, menjadi 15.353,98.
https://pasardana.id/news/2024/1/23/indeks-kospi-naik-0-58-persen/
Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…
Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…
Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…
Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…
Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…