Categories: Berita Pilihan

BMKG ingatkan potensi hujan kilat di tiga wilayah DKI

Jakarta (BeritaMu.co.id) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan potensi hujan disertai kilat di tiga wilayah DKI Jakarta pada Sabtu siang.

BMKG melalui laman resmi dikutip di Jakarta, Sabtu, memprakirakan hujan ringan di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang hari.

Dalam peringatan dini ini, BMKG meminta masyarakat mewaspadai hujan disertai kilat dan angin kencang di tiga wilayah tersebut hingga menjelang malam hari.

Sementara itu, Jakarta Pusat berawan, Jakarta Utara cerah berawan, dan Kepulauan Seribu cerah berawan pada siang hari.

Related Post

Beralih ke malam hari, seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu berawan. Namun pada Minggu dini hari, hujan ringan diperkirakan terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu.

Rata-rata suhu udara di Jakarta yakni minimum 24 derajat celsius, sedangkan tertinggi 33 derajat celsius. Suhu udara Kepulauan Seribu yakni 26-33 derajat celsius.

Kelembaban udara di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu berkisar 60-95 persen.
 

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Ada Potensi Peningkatan Volatilitas Harga dan Yield SBN Berdenominasi Rupiah

Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, tren pelemahan harga Surat Utang…

1 min ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Lanjutkan Melemah

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…

32 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…

1 hour ago

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

2 hours ago

Dorong Pengembangan Industri Kreatif, Kemenperin Gelar ‘Creative Business Incubator’

Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…

2 hours ago

Utang Luar Negeri Indonesia Triwulan III 2024 Tercatat Sebesar 427,8 Miliar Dolar AS, Tumbuh 8,3% YoY

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…

3 hours ago