Beritamu.co.id – PT Sinar Mas Multiartha Tbk (IDX: SMMA) menawarkan Obligasi Berkelanjutan II Sinar Mas Maultiartha Tahap I tahun 2021 sebanyak-banyaknya Rp705,7 miliar.
Melansir keterangan resmi emiten jasa keuangan grup Sinarmas itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (30/8/2021) bahwa surat utang itu akan ditawarkan dalam tiga seri.
Rincinya, seri A ditawarkan sebanyak-banyaknya Rp507 miliar dengan bunga tetap 6,75 persen dan akan jatuh tempo 370 hari sejak diterbitkan.
Berikutnya, Seri B dengan nilai ditawarkan Rp79,7 miliar berbunga 8 persen dan akan jatuh tempo pada dua tahun sejak diterbitkan.
Adapun seri C ditawarkan sebanyak-banyaknya Rp119 miliar berbunga 8,75 persen dan akan jatuh tempo 3 tahun sejak diterbitkan.
Untuk memuluskan, rencana itu telah ditunjuk Aldiracita Sekuritas Indonesia, BRI Danareksa Sekuritas, dan Sinarmas Sekuritas selaku penjamin emisi obligasi.
Ketiga penjamin emisi itu mulai menawarkan surat utang dengan peringkat irAA dari Kredit Rating sejak tanggal 30 Agustus hingga 1 September 2021.
Selanjutnya, akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 8 September 2021.
Rencananya, dana hasil penerbitan surat itu akan digunakan untuk penyertaan terhadap anak usaha, PT Shinta Utama sebesar Rp466,2 miliar.
Untuk diketahui, Shinta Utama adalah investasi berupa penyertaan saham, perdagangan dan jasa.
Sedangkan sisanya, sebesar Rp233,067 miliar dipergunakan sebagai peningkatan penyertaan terhadap anak usaha, yaitu PT Arthamas Solusindo. Anak usaha itu memiliki kegiatan usaha jasa informasi.
https://pasardana.id/news/2021/8/30/smma-tawarkan-obligasi-senilai-rp705-7-miliar-berbunga-hingga-8-75-persen/
Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…
Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…
Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…
Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…
Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…