Jakarta, BeritaMu.co.id – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) baru saja menetapkan dua komisaris barunya, yakni Adiwarman Karim sebagai Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen BSI dan Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) sebagai Wakil Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen BSI.
Pengangkatan ini berdasarkan hasil keputusan RUPSLB PT Bank Syariah Indonesia pada Selasa ini, 24 Agustus 2021.
Dilansir dari berbagai sumber, Adiwarman Karim merupakan akademisi dan praktisi ekonomi syariah Indonesia. Saat ini dia juga merupakan Wakil Ketua Badan Pelaksana Harian Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI).
Pendidikan formalnya didapat dari Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Universitas Indonesia untuk gelar sarjananya. Kemudian dilanjutkan di European University Belgium dan Boston University untuk gelar masternya.
Dia pernah menjadi bagian dari manajemen PT Bank Muamalat Tbk. Sebelumnya pernah ditugaskan sebagai Research Associate di Oxford Center Islamic Studies United Kingdom.
Adiwarman aktif dalam organisasi keuangan islam seperti International Islamic Financial Market (IIFM), Wakil Komite Tetap Keuangan Syariah Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) dan dewan pengawas syariah sejumlah lembaga keuangan. Dia juga menjadi pendiri dari Karim Institute yang fokus pada keuangan syariah.
Sedangkan TGB merupakan politisi mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) yang menjabat selama dua periode yakni 2008-2013 dan 2013-2018.
Saat ini dia merupakan Ketua Umum Dewan Tanfidziyah Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW). Menamatkan pendidikannya dari sarjana hingga doktoral di Universitas Al-Azhar, Mesir.
Selain aktif di dunia dakwah dan pendidikan, dia pernah menjabat sebagai anggota parlemen pada 2004-2009 sebelum akhirnya maju dalam pemilihan gubernur NTB dan menjabat selama dua periode.
Selama menjabat sebagai gubernur NTB, TGB dinilai meningkatkan pertanian, pendidikan pariwisata serta pengelolaan keuangan dan pemerintahan di provinsi tersebut.
Selain itu dia juga dinilai berhasil mengurangi tingkat kemiskinan dan meningkatkan produksi atau ketahanan pangan di daerah tersebut.
Berikut daftar lengkap susunan komisaris BRIS usai RUPSLB per Selasa ini (24/8):
Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen BSI, Adiwarman Azwar Karim;
Wakil Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen BSI, Muhammad Zainul Majdi;
Komisaris BSI, Suyanto;
Komisaris BSI, Masduki Baidlowi;
Komisaris BSI, Imam Budi Sarjito;
Komisaris BSI, Sutanto;
Komisaris Independen BSI, Bangun Sarwito Kusmulyono;
Komisaris Independen BSI, M. Arief Rosyid Hasan; dan
Komisaris Independen BSI, Komaruddin Hidayat.
Komisaris Utama sebelumnya dijabat Mulya E. Siregar yang sebelumnya menjabat Komisaris Utama PT Bank Syariah Mandiri tahun 2017 – 2021 dan Deputy Komisioner Pengawas Perbankan 1 Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tahun 2014-2017.
Sementara itu satu komisaris yang diganti yani Komisaris Independen Eko Suwardi.
[]
(…)
Demikian berita mengenai Jadi Komisaris BRIS, Ini Sosok Adiwarman & Tuan Guru Bajang, ikuti terus update berita dari kami
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210824175411-17-270915/jadi-komisaris-bris-ini-sosok-adiwarman-tuan-guru-bajang
Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, tren pelemahan harga Surat Utang…
Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…
Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…
Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…
Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…
Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…