Categories: Kpop

Jadi Satu-Satunya Grup K-Pop Yang Tampil Di Korea Utara, Red Velvet Tuai Pro Kontra

BeritaMU.co.id Seperti sudah bukan menjadi rahasia publik, saat ini Korea Selatan dan Korea Utara memang tengah berada dalam sebuah konflik yang tak berkesudahan. Kedua Negara ini diketahui memang tak bisa berjalan seiring meskipun mereka berada dalam satu wilayah yang hanya berbatas daratan. Tak heran jika saat mengetahui ada salah satu idol K-Pop yang akan memeriahkan konser di Korea Utara, banyak fans yang memberikan komentarnya.

Korea Utara sebentar lagi memang akan segera menggelar konser akbar dimana para musisi K-Pop akan ikut ambil bagian. Menariknya, Red Velvet rupanya menjadi satu-satunya grup K-Pop dalam daftar penampil yang belum lama ini diumumkan. Adanya nama grup asuhan SM Entertainment ini tentu saja menjadi kontroversi di kalangan netizen. Sebagian dari mereka bersikap nyinyir terhadap aksi Irene cs itu dan menyindir keikutsertaan mereka itu karena adanya pengaruh dari SM Entertainment.

Sebagian dari fans bahkan menyebut jika orang Korea Utara tentunya tak akan bisa menerima budaya dari Negeri Ginseng ini dan mengatakan jiak Red Velvet nantinya akan mengalami syok budaya. Selebihnya, netizen menyebut jika orang Korea Utara tak akan paham dengan lirik lagu yang akan mereka bawakan.

Related Post

“Orang Korea Selatan bahkan gak paham dengan lirik lagu yang mereka bawakan dan kamu berharap orang Korea Utara paham?,” tulis seorang netizen.

“Red Velvet pasti bakal menjadi syok budaya bagi mereka hahaha,” imbuh lainnya.

Selain Red Velvet, musisi K-Pop yang bakal memeriahkan konser Korea Utara itu antara lain Seohyun, Baek Ji Young, Cho Yong Pil, Lee Sun Hee, Yoon Do Hyun, Ali hingga Jung In. Konser ini akan digelar selama 4 hari mulai 31 Maret mendatang di Pyongyang, Korea Utara.

manchunian

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

2 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

8 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

15 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago