Categories: Kdrama

Tak Sebanding Dengan Biaya Produksi, ‘Criminal Minds’ Dicap Calon Drama Gagal

BeritaMU.co.id – Lee Jun Ki kembali membintangi sebuah drama action yang mendapuk dirinya sebagai pemeran utamanya. Dalam drama ‘Criminal Mindrs’ Lee Jun Ki beradu akting dengan Moon Chae Won hingga Lee Sun Bin yang mengisi drama tvN di slot waktu Rabu-Kamis. Namun sayangnya, drama yang menyuguhkan konflik hukum ini tidak begitu diminati oleh pemirsa.

Drama yang merupakan remake dari serial populer Hollywood tersebut hanya mampu meraup rating 2 persen pada Kamis (31/8/2017). Meski tayang di televisi kabel yang tidak semua televisi mempunyai saluran tersebut, namun ‘Criminal Minds’ disebut-sebut sebagai calon drama gagal jika melihat versi aslinya yang begitu sukses.

Selain membandingkan dengan ‘Criminal Minds’ versi Hollywood, pendanaan drama ini juga dinilai tidak sepadang dengan rating yang didapatkan. Dana produksi ‘Criminal Minds’ yang dibintangi Lee Jun Ki menghabiskan dana hingga 20 miliar Won atau setara dengan Rp 237 miliar. Ini merupakan budget yang besar untuk sebuah drama yang diprediksi akan menjadi populer tahun ini.

Related Post

Namun faktanya ‘Criminal Minds’ tidak menunjukkan peningkatan rating. Menurut seorang sumber dari industri televisi Korea, ‘Criminal Minds’ bisa saja terus merosot hingga menyentuh angka 1 persen. Jika demikian ‘Criminal Minds’ semakin mendekati predikat drama gagal.

Berbagai alasan dikeluarkan soal kegagalan ‘Criminal Minds’ mendapatkan rating tinggi, salah satunya yaitu menyuguhkan investigasi yang kurang menarik jika dibanding drama-drama thriller sukses yang lain. Karakter utama yang dibawakan oleh Lee Jun Ki juga kurang menarik perhatian pemirsa, bahkan Lee Junki yang memerankan karakter Kim Hyun Joon banyak mendapatkan kritikan.

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Riset: 3 dari 5 Warga Indonesia Khawatir Ekonomi Global Terguncang akibat Kebijakan Trump

Beritamu.co.id - Ipsos, perusahaan riset pasar terkemuka dunia, merilis laporan bertajuk “Global Attitudes to President…

21 mins ago

Keyakinan Konsumen Terhadap Kondisi Ekonomi Masih Terjaga

Beritamu.co.id - Survei Konsumen Bank Indonesia pada Juni 2025 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi…

52 mins ago

IHSG Sesi I Melemah Tipis -0,331 Basis Point di Level 6.900

Beritamu.co.id - Pada penutupan perdagangan sesi 1 di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (8/7/2025) siang…

1 hour ago

Pefindo Sematkan Rating Tertinggi Untuk Sarana Mitra Luas

Beritamu.co.id-PT Sarana Mitra Luas Tbk (IDX: SMIL), perusahaan penyewaan forklift terkemuka di Indonesia, kembali…

2 hours ago

ANALIS MARKET (08/7/2025): IHSG Diproyeksi Bergerak Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan,  Pasar saham AS melemah tajam pada sesi…

3 hours ago

ANALIS MARKET (08/7/2025): IHSG Diperkirakan Cenderung Bergerak Mixed

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, Pada perdagangan kemarin (07/7), IHSG ditutup menguat +35,74…

3 hours ago