Categories: Kpop

Nyanyikan Lagu ‘Breath’ Di ‘Party People’, Lee Hi Menitihkan Air Mata

BeritaMU.co.idBelum lama ini Lee Hi menjadi bintang tamu di program ‘Party People’ yang dibawakan oleh Park Jin Young. Dalam kesempatan itu, Lee Hi bercerita bagaimana perjalanan panjangnya hingga ia sepopuler saat ini. Banyak halangan dan rintangan yang membuat karirnya tidak berjalan mulus, hingga akhirnya Lee Hi mampu bangkit dan menemukan jalan ketenarannya.

Di ‘Party People’ episode 20 tersebut Lee Hi menjadi bintang tamu bersama dengan Baek Ah Yeon. Lee Hi tidak sungkan menceritakan bagaimana ia terlalu cepat mengeluarkan album karena dianggap sudah baik oleh pimpinan agensinya. Lee Hi sendiri menandatangani kontrak dengan YG Entertainment setelah ia menang dalam ajang ‘Kpop Star’.

“Aku ingin bernyanyi, dan aku ingin banyak bernyanyi di depan penggemar, tapi aku tidak bebas melakukannya. Aku menandatangani kontrak dengan labelku melalui program audisi, dan aku bisa merilis album dengan cepat karena CEO menganggapku sudah baik. Setelah itu, aku pikir aku memiliki kekurangan dan aku membutuhkan latihan, tapi aku tidak tahu waktu itu akan begitu lama,” ungkap Lee Hi.

Related Post

Lee Hi melanjutkan ceritanya dengan mengingat masa mudanya. Ia bercita-cita merilis sebuah album yang akan didengarkan banyak orang, dan keinginan tersebut akhirnya terwujud setelah Lee Hi menandatangi kontrak dengan agensinya saat ini. Lee Hi sempat hiatus, namun ia kembali dengan sebauh album baru belum lama ini.

“Masa remajaku berlalu sepenuhnya dan aku melangkah ke usia 20-an, dan aku masih belum memiliki album. Aku berpikir, ‘Kapan aku bisa bernyanyi lagi?’,” ceritanya.

Usai bercerita kisah perjuangannya menjadi seorang penyanyi, Lee Hi membawakan sebauh lagu berjudul ‘Breath’. Ia menyanyikan lagu tersebut dengan emosional hingga di akhir ia tampak meneteskan air mata. Tidak tinggal diam, Baek A Yeon kemudian memeluk Lee Hi untuk menenangkannya.

nayla fairus

penulis wanita di beritamu :D

Recent Posts

ANALIS MARKET (19/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (18/11), IHSG ditutup melemah…

17 mins ago

ANALIS MARKET (19/11/2024) : IHSG Memiliki Peluang untuk Teknikal Rebound

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (18/11), IHSG ditutup melemah -0,38%…

48 mins ago

ANALIS MARKET (19/11/2024) : IHSG Diprediksi Masih Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, pasar saham global menguat pada perdagangan…

1 hour ago

Soal Trem Otonom di IKN, Basuki Minta Anak Buahnya Temui Menhub

Beritamu.co.id - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Basuki Hadimuljono akan melakukan koordinasi dengan…

2 hours ago

CLEO Optimis Capai Target Penjualan Tumbuh Dua Digit Hingga Akhir Tahun

Beritamu.co.id - Emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) bagian dari Tanobel Group, PT…

2 hours ago

Pengendali CYBR Kurangi Porsi Kepemilikan Sahamnya di Perseroan

Beritamu.co.id - INV Management Pte. Ltd selaku Pengendali PT ITSEC Asia Tbk (IDX: CYBR)…

3 hours ago