Categories: Kpop

Resmi Debut, South Club Band Rilis 2 MV Sekaligus

BeritaMU.co.idSetelah lama dinanti-nanti dan merilis lagu pre-debut dengan single ‘Hug Me’, akhirnya band besutan Nam Taehyun yaitu South Club band resmi debut pada Selasa (27/6/2017). Band yang beranggotakan 5 personil ini merilis sebuah mini album untuk mengawali debut mereka di belantika musik kpop di bawah agensi independen yang didirikan oleh Nam Taehyun.

Tak tanggung-tanggung untuk mengawali debut, South Club merilis langsung dua video klip untuk lagu ‘I Got The Blues’ dan ‘LIAR’. Lagu ini dibalut dalam sebuah mini album yang bertajuk ‘90’ yang memang sudah dipersiapkan sejak lama. Yang menjadi spesial, semua lagu dalam album ‘90’ semuanya ditulis sendiri oleh Nam Taehyun dan diaransemen oleh anggota band lainnya.

Lagu ‘I Got The Blues’ dan ‘LIAR’ merupakan dua lagu yang mengusung genre musi rock n roll. Ketika mendengarkan lagu-lagu iu, pendengar akan dilempar kembali ke masa 90-an dimana musik rock n roll menjadi musik yang sangat populer kala itu.

Related Post

Musik video yang dirilis juga berbeda dengan single sebelumnya. Jika dalam single ‘Hug Me’ yang terlihat hanya wajah Nam Taehyun yang menjadi model video klip, kali ini di lagu ‘I Got The Blues’ dan ‘LIAR’ semua wajah personil band South Club terlihat jelas.

Seperti keinginan Nam Taehyun, ia membangun sendiri genre musik yang diinginkannya. Meski sudah tidak menjadi member boyband Winner dan keluar dari agensi YG Entertainment, Nam Taehyun masih mendapatkan dukungan dari Yang Hyun Suk dan member Winner lainnya yaitu Seungyoon, Seunghoon, Jinwoo, dan Mino.

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

5 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

11 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

18 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago