Categories: Kdrama

‘My Woman Mobile Phone’, Variety Show Baru KBS Yang Atur Kencan Artis Korea dan Fans

BeritaMU.co.idBerbagai stasiun televisi Korea Selatan baik saluran Nasional maupun televisi kabel berlomba-lomba untuk menciptakan suatu variety show yang baru. SBS sendiri selama tujuh tahun ini masih setia dengan programnya yaitu ‘Running Man’, di channel MBC juga mempunyai variety show yang berjenis sama yaitu ‘Infinity Challenge’.

Tak ingin kalah dengan channel televisi Nasional, tvN juga sempat membuat program variety show ‘We Got Married’. Program WGM ini merupakan variety show yang menikahkan selebriti secara virtual baik sesama artis Korea maupun global.

Serupa tapi tak sama, kali ini giliran KBS yang akan muncul dengan variety show terbarunya yang berjudul ‘My Woman Mobile Phone’ (masih judul tentatif). Menurut sumber terpercaya dari KBS, ‘My Woman Mobile Phone’ akan memulai proses syuting pada akhir Juli. Kabarnya pihak produksi tengah menyusun siapa saja artis yang akan menjadi anggota variety show ini.

“Tim produksi telah mempersiapkan program ini setelah disetujui. Sekarang mereka mulai menentukan siapa saja anggotanya,” ujar narasumber tersebut.

Related Post

‘My Woman Mobile Phone’ sendiri merupakan program yang akan mempertemukan artis pria asal Korea Selatan dengan wanita yang mungkin fans dengan melihat ponsel masing-masing. Dari telepon masing-masing, nantinya pihak KBS akan mencocokkan tipe ideal dari pihak pria dan wanita.

“Pada dasarnya ini merupakan acara yang dimana para anggotanya menemukan tipe ideal mereka melalui Informasi dari telepon masing-masing,” jelasnya.

Rencananya ‘My Woman Mobile Phone’ akan mulai tayang pada paruh kedua tahun ini. hingga saat ini pihak produksi masih melakukan casting untuk non-selebriti, selebriti, atau perpaduan antara keduanya.

David Jones

penikmat sepak bola :D

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

23 hours ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

1 day ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

1 day ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

1 day ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

1 day ago

BTN Akan Buka 27 Gerai Baru

Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…

1 day ago