Categories: Kpop

Usai Promosi Album Solo ‘My Voice’, Taeyeon Beralih Ke Comeback SNSD

Taeyeon SNSD ‘My Voice’

BeritaMU.co.idTaeyeon semakin sukses dengan album solonya. Setelah tahun lalu debut dengan album solo ‘I’, tahun ini Taeyeon kembali comeback solo dengan album ‘My Voice’ yang langsung mendapat tanggapan positif dari fans. Melancarkan penjualan albumnya, Taeyeon melakukan serangkaian promosi albumnya lewat single andalannya ‘Fine’.

Sayangnya, kegiata promo solo Taeyeon tidak akan berlangsung lama. Kabarnya minggu ini disebut-sebut sebagai minggu terakhir Taeyeon mempromosikan lagunya di program musik. Tentunya saja keputusan tersebut membuat tanda tanya besar di benak fans, padahal album Taeyeon sempat kehabisan stok karena terlalu laris di pasaran.

Kendati demikian, fans menanggapi hal tersebut dengan positif pula. Sebagian besar fans menganggap itu adalah hal wajar karena Taeyeon akan mempersiapkan diri untuk comeback bersama SNSD. Seperti yang sudah diungkapkan member SNSD jauh-jauh hari, tahun 2017 yang merupakan tahun ke-10 dimana SNSD debut girlband ini akan memberikan karya spesialnya. SNSD sendiri sudah lama tidak comeback dengan merilis album ‘Lion Heart’ pada akhir 2015 lalu.

Menurut rumor yang beredar, Taeyeon akan merilis repackage lagunya dalam waktu dekat sebelum comeback SNSD. Sementara subunit TaeTiSeo tidak akan melakukan comeback tahun ini.

SNSD sendiri sangat dinanti-nanti oleh fans untuk menelurkan album kembali. Nampaknya tahun 2017 ini, SM Entertainment akan merilis comeback para idolnya secara bergantian. Selain rumor SNSD yang akan comeback, ada pula nama grup lain yang akan comeback seperti NCT 127, Red Velvet, EXO, TVXQ, hingga Super Junior.

Related Post

Baca juga:

SM Entertainment Dihujat Akibat Kehabisan Stok Album Baru Taeyeon SNSD

Daftar Track List Solo Album ‘My Voice’ – Taeyeon SNSD

MV ‘I Got Love’, Taeyeon SNSD Transformasi Jadi Wanita Penuh Kemewahan

David Jones

penikmat sepak bola :D

Recent Posts

Jubir Kemenperin Sebut Investasi Apple Lebih Kecil Dari Proposal Yang Diajukan

Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyatakan nilai investasi pabrik AirTag Apple di Batam, jauh…

7 mins ago

Sabana Prawirawidjaja Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di CAMP

Beritamu.co.id - Sabana Prawirawidjaja selaku pemegang saham dengan Kategori Termasuk >5% PT Campina Ice…

1 hour ago

Kabar Gembira Buat Warga RI, Ada Diskon Tarif Listrik Meski Cuma 2 Bulan Saja

Beritamu.co.id - Ada kabar gembira buat masyarakat Indonesia. Pasalnya, pada Januari dan Februari 2025…

2 hours ago

Samudera Prawirawidjaja Lepas Seluruh Kepemilikan Sahamnya di CAMP

Beritamu.co.id - Samudera Prawirawidjaja selaku Presiden Direktur PT Campina Ice Cream Industry Tbk (IDX: CAMP) telah…

3 hours ago

BCA Bukukan Total Kredit Sebesar Rp922 Triliun di 2024, Tumbuh 13,8% YoY

Beritamu.co.id – PT Bank Central Asia Tbk (IDX: BBCA) dan entitas anak menutup tahun 2024 dengan…

3 hours ago

Pupuk Kaltim Teken Kontrak EPC Pembangunan Pabrik Soda Ash Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id-PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) resmi menandatangani kontrak Engineering, Procurement, and Construction (EPC) untuk…

5 hours ago