Categories: Kpop

Lagi! Taeyeon SNSD Akan Comeback Album Solo

Taeyeon SNSD

BeritaMU.co.id – Kim Tae Yeon atau yang lebih dikenal dengan nama Taeyeon merupakan member SNSD yang pertama kali didebutkan solo. Selain menjadi seorang leader, Taeyeon juga menempati posisi lead vocal di grup girlband generasi kedua tersebut.

Prestasi Taeyeon di dunia tarik suara sangat membanggakan. Selain menjadi member pertama SNSD yang debut solo, Taeyeon juga sering diminta untuk mengisi OST drama. Sampai-sampai Taeyeon mendapat julukan ‘Queen of Soundtrack’ karena ia sering didapuk menjadi pengisi lagu.

Tidak hanya itu, Taeyeon juga didebutkan bersama sub unit SNSC, TaeTiSeo, bersama Tiffany dan Seohyun. Ia juga sempat mengisi proyek music digital STATION milik SM Entrtainment sebagai penyanyi pertama dengan lagu ‘Rain’.

Kini kabar mengejutkan datang lagi dari Taeyeon yang dikabarkan akan comeback dengan album solonya. SM Entertainment rupanya mendebutkan banyak penyanyinya di tahun 2017 baik solo maupun grup. SM sendiri secara resmi menginformasikan bahwa sekarang Taeyeon sedang bersiap untuk merilis album. Sayangnya pihak agensi belum membocorkan kapan Taeyeon akan merilis album solo keduanya.

“Taeyeon sedang mempersiapkan album solonya. Tanggal pastinya belum ditetapkan. Kami akan membuat pengumuman ketika tanggal yang tepat telah ditentukan” ujar SM, Senin (13/2/2017).

Related Post

Sebelumnya, Taeyeon sukses meraih penghargaan dari album solo pertamanya yang bertajuk ‘I’. Taeyeon juga sukses dengan beberapa lagu solonya, sebut saja lagu ‘Why’, ‘Rain’, ‘I’, dan ’11:11’ yang selalu memuncaki chart musik usai dirilis.

Baca juga:

Debut Solo Paling Akhir, Seohyun Banyak Belajar Dari Taeyeon, Tiffany, dan Hyoyeon

Taeyeon SNSD Puncaki Daftar Artis Wanita Dengan Followers Instagram Terbanyak

Jadi Suara Emas SM Entertainment, Taeyeon SNSD dan Chen EXO Paling Cocok Nyanyikan Soundtrack Drama

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

1 hour ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

8 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

15 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago