Categories: Kdrama

Thunder Akan Bintangi Film Korea-Indonesia ‘FOREVER-Holidays in Bali’

Thunder eks MBLAQ

BeritaMU.co.id – Satu lagi gebrakan akan dibuat oleh industri hiburan Korea dan Indonesia. Pada Senin (6/2/2017) kemarin, Mystic Entertainment mengumumkan bahwa akan ada proyek film dimana pengambilan gambarnya akan dilakukan di Indonesia, tepatnya di Pulau Dewata Bali.

Mystic Entertainment juga mengumumkan sebuah nama untuk pemeran utamanya. Tidak lain adalah Thunder yang merupakan artis dari Mystic. Pria yang hengkang dari grup MBLAQ ini akan membintangi film dengan judul ‘FOREVER-Holidays in Bali’.

“Thunder akan membintangi sebagai pemeran utama pria dalam film Korea-Indonesia berjudul ‘FOREVER– Holidays in Bali’. Tawaran datang dari Indonesia.  Sementara melihat skenario, kami merasa itu bagus, dan Thunder juga mengatakan ia ingin melakukannya, sehingga penampilannya [dikonfirmasi]. Pembuatan film akan berlangsung di Indonesia,“ ungkap pihak Mystic.

Saat ini, pihak Mystic masih meninjau kontrak yang akan ditandatangani dengan pihak Indonesia. Dalam film kali ini, pihak produksi akan menggunakan beberapa bahasa yaitu bahasa Korea dan bahasa Inggris.

Thunder sendiri menanggapi positif tawaran film yang berasal dari Indonesia ini. Menurut adik kandung Sandara Park itu, bermain di film ini merupakan kesempatan langka yang mungkin tidak akan didapatkan oleh artis lain. Oleh karena itu, Thunder memutuskan untuk menerimanya.

“Ini kesempatan yang baik, jadi aku akan melakukan yang terbaik,” kata Thunder.

Related Post

Dalam film ini, Thunder akan beradu akting dengan aktris Indonesia. Caitlin Halderman merupakan aktris yang beruntung memerankan peran utama wanita dalam film ‘FOREVER– Holidays in Bali’.

Baca juga:

Kris Wu Gabung Vin Diesel cs Bintangi Film Hollywood ‘XXX: Return of Xander Cage’

Hengkang Dari EXO, Kris Wu Isi Soundtrack Film ‘XXX: Return of Xander Cage’ Bareng Vin Diesel

Siap Syuting, D.O EXO dan Aktor Senior Shin Ha Kyun Ambil Peran Di Film ‘Room Number 7’

nayla fairus

penulis wanita di beritamu :D

Recent Posts

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

6 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

12 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Tercatat Rp12.053 Triliun, Turun 0,08% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan perdagangan, pada periode 18—22 November…

2 days ago