Categories: Kdrama

Semakin Meruncing, Peran Jun Ji Hyun Terus Dikejar Bahaya di Drama ‘The Legend of Blue Sea’

‘The Legend of Blue Sea’

BeritaMU.co.idEpisode demi episode drama ‘The Legend of Blue Sea’ terlewati sudah. Kini cerita drama yang mengisahkan perjuangan seorang putri duyung untuk mencari cinta sejatinya tersebut sudah semakin meruncing. Peran utamanya pun kerap mendapat ancaman bahaya dari peran oposisinya.

Episode menyentuh dialami oleh Lee Min Ho yang memerankan tokoh Heo Joon Jae. Ia akhirnya bisa menemukan sang ibu setelah sekian lama tidak bertemu. Belum bisa bernapas lega, Heo Joon Jae masih harus waspada meski misinya menemukan sang ibu sudah terpenuhi.

Kewaspadan Heo Joon Jae tidak lain karena kemunculan Ma Dae Young yang diperankan oleh Sung Dong Il. Ma Dae Young berusaha mencelakakan Jun Ji Hyun yang memerankan tokoh Sim Chung. Meski telah beraksi sebelumnya, Ma Dae Young belum berhasil sehingga ia berniat menguntit Sim Chung kembali.

Related Post

Sim Chung yang merupakan seorang putri duyung merasa ada bahaya yang selalu menguntitnya. Sim Chung sesekali melihat sosok Ma Dae Young yang mengawasinya dari jauh di sebuah restoran sambil berpura-pura menikmati makanannya. Episode ini ditayangkan pada Rabu (11/1/2017) kemarin, dimana akhirnya Heo Joon Jae berhasil menyelamatkan Sim Chung dari kejaran Ma Dae Young.

‘The Legend of Blue Sea’ menjadi drama yang banyak penggemarnya. Drama ini merupakan drama comeback Lee Min Ho setelah setahun lamanya tidak mengambil proyek drama sama sekali. Sebelumnya selama satu tahun, Lee Min Ho berfokus kepada pembuatan film Korea-Tiongkok berjudul ‘Bounty Hunter’.

Selain kembalinya Lee Min Ho, ‘The Legend of Blue Sea’ juga merupakan ajang comeback Jun Ji Hyun setelah vakum beberapa tahun usai melahirkan. Terakhir kali, Jun Ji Hyun membintangi drama ‘My Love From Another Star’ yang dibintanginya bersama aktor Kim Soo Hyun.

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Perempuan Tangguh, Ekonomi Tumbuh: OJK & KOWANI Latih 1.100 Agen Perubahan

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong peningkatan literasi keuangan masyarakat, termasuk kepada…

3 hours ago

PLTP Lumut Balai Unit 2 Beroperasi Penuh, PGE Tambah Kapasitas Terpasang 55 MW Menuju Target 1 GW

Beritamu.co.id – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) berhasil menyelesaikan tahapan penting dalam operasionalisasi Pembangkit…

4 hours ago

Data Sinergitama Jaya Tbk Siap Tebar Dividen Tunai Rp 5 per Saham. Catat Jadwalnya!

Beritamu.co.id - PT Data Sinergitama Jaya Tbk (IDX: ELIT) menyampaikan rencana pembagian Dividen Tunai…

5 hours ago

Investasi, PT Multi Sarana Nasional Koleksi 19,26% HATM

Beritamu.co.id - PT Multi Sarana Nasional selaku pemegang saham dengan kategori Termasuk >5% PT…

6 hours ago

Ditutup di Level 6.881, IHSG Rabu Melemah -0,49 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini, Rabu (2/7/2025) berakhir…

6 hours ago

TOWR Siap Bidik Rp5.49 Triliun dari Aksi Right Issue. Cek Jadwalnya di Sini!

Beritamu.co.id - PT Sarana Menara Nusantara Tbk (IDX: TOWR) menyampaikan rencana penerbitan Hak Memesan…

7 hours ago