Categories: MARKET

ANALIS MARKET (26/6/2025): IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (25/06), IHSG ditutup melemah -37,03 poin (- 0,54%) ke level 6.832,14.

IHSG melanjutkan pelemahan seiring berlanjutnya net foreign sell sebesar Rp931,09 miliar.

Pelemahan tersebut sejalan dengan masih Bngginya tensi geopolitik Timur Tengah, khususnya antara Israel-Iran.

Di saat yang sama, pernyataan Ketua The Fed Powell mengindikasikan bahwa suku bunga AS kemungkinan akan tetap ditahan, dimana investor yang mengekspektasikan kemungkinan penurunan suku bunga hanya mencapai sekitar 20% untuk penurunan di bulan Juli.

Sementara itu, Wall Street tadi malam ditutup variatif, seperti DJIA (-0,25%), S&P 500 (-0,02%), & Nasdaq (+0,31%).

Investor mempertimbangkan perkembangan gencatan senjata Timur Tengah yang stabil.

Di saat yang sama, Ketua Fed, Jerome Powell mempertahankan nada hati-hati, mengisyaratkan bahwa The Fed dapat mengelola potensi inflasi dari tarif, tetapi belum siap untuk memangkas suku bunga, meskipun ada tekanan yang meningkat dari Presiden Trump dan beberapa anggota parlemen.

Related Post

Saham teknologi mengalami kenaikan dengan Nvidia (+4%), Alphabet (+2,3%), dan AMD (+3,7%).

Sedangkan, di sisi negatifnya saham Tesla turun -4%.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung tertekan seiring minimnya katalis positif dan berlanjutnya net foreign sell di pasar saham domestik,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Kamis (26/6).

 

 


https://pasardana.id/news/2025/6/26/analis-market-2662025-ihsg-diperkirakan-cenderung-tertekan/

Yulia Vera

Recent Posts

ANALIS MARKET (01/7/2025): IHSG Diperkirakan Cenderung Mixed

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (30/06), IHSG ditutup menguat…

51 mins ago

ANALIS MARKET (01/7/2025): Laju Penguatan Berpotensi Tertahan

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, Pasar saham AS ditutup menguat pada hari…

1 hour ago

IHSG Sesi I Melemah -0,27 Persen di Level 6.909

Beritamu.co.id - Pada penutupan perdagangan sesi 1 di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (1/7/2025) siang ini, Indeks…

2 hours ago

CLEO Bukukan Kinerja Solid pada Kuartal I-2025, Laba Bersih Tembus Rp116,5 Miliar

Beritamu.co.id - Emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), PT Sariguna Primatirta Tbk (IDX:…

2 hours ago

Meski Melemah, Indeks Kepercayaan Industri Masih dalam Fase Ekspansi

Beritamu.co.id - Indeks Kepercayaan Industri (IKI) Indonesia pada Juni 2025 masih berada dalam fase ekspansi.…

3 hours ago

ANALIS MARKET (01/7/2025): IHSG Masih Berpeluang Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (30/6), IHSG menguat 0,44% ke…

4 hours ago