Beritamu.co.id – Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG ditutup turun 0.74% diperdagangan Jumat (15/11) kemarin, dan masih disertai dengan net sell asing sebesar Rp284 Miliar masih dari efek outflow setelah Trump terpilih sebagai presiden US.
Saham yang paling banyak dijual asing adalah BBRI, BMRI, BBNI, TLKM, dan GOTO.
Sementara itu, Wall Street melanjutkan pelemahan pada Jumat (15/11) disebabkan pernyataan pimpinan The Fed Jerome Powell. Indeks Dow Jones turun 0,7% menjadi 43.444,99; S&P 500 melemah 1,32% menjadi 5.870,62; Nasdaq Composite menurun 2,24% menjadi 18.680,12. Pada Kamis (14/11), Powell menyatakan bahwa perekonomian AS masih bertumbuh, pasar tenaga kerja solid, dan inflasi masih di atas target 2% sehingga bank sentral AS tidak perlu terburu-buru untuk memangkas suku bunga lagi. Di sisi lain, data terbaru menunjukkan penjualan ritel AS bulan Oktober meningkat lebih rendah dari ekspektasi. Menurut FedWatch CME Group, probabilitas pemangkasan suku bunga sebesar 25bps pada Desember kini hanya mencapai 42%. Sementara itu, indeks sektor kebutuhan primer konsumen turun 0,8% setelah Presiden terpilih AS Donald Trump menyebut akan menunjuk Robert F Kennedy Jr sebagai Menteri Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan. Saham Monster Beverage, Lamb Weston, dan Keurig Dr Pepper masing-masing turun 7%, 6%, dan 5%.
Di sisi lain, Bursa saham Asia-Pasifik beragam pada Jumat (5/11), hal ini berbanding terbalik dengan Wall Street yang melemah setelah pernyataan Jerome Powell dari The Fed, menyatakan bahwa The Fed tidak perlu “terburu-buru menurunkan suku bunga“. Pertumbuhan ekonomi AS yang kuat memungkinkan kebijakan untuk mengambil waktu dalam memutuskan seberapa jauh dan seberapa cepat mereka harus menurunkan suku bunga. Di China, penjualan ritel meningkat 4,8% pada Oktober dari tahun lalu, melampaui estimasi. Sementara, produksi industri naik 5,3%, lebih rendah dari perkiraan. Di Jepang, PDB melaporkan Q3 meningkat 0,3% YoY dan naik 0,2% QoQ, sesuai estimasi. Indeks Nikkei 225 Jepang naik 0,28% setelah pengumuman PDB, dan Topix naik 0,39%. Indeks S&P/ASX 200 Australia naik 0,74%, Hang Seng Hong Kong naik 0,06%. Sedangkan, Kospi Korea Selatan turun 0,08% dan Shanghai Composite turun 1,45%.
Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, dalam riset Senin (18/11), Head of Reatil Research BNI Sekuritas, Fanny Suherman memperkirakan, “IHSG hari ini berpotensi bergerak sideways cenderung melemah, menunggu keputusan BI rate di Rabu nanti. Support IHSG: 7090-7130 dan Resist IHSG: 7190-7220.”
Lebih lanjut disebutkan beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini, yaitu; RAJA, ANTM, PSAB, BRMS, KPIG, dan BREN.
Berikut ini rekomendasi trading sahamnya;
RAJA
Spec Buy dengan area beli di 2000-2040, cutloss jika break di bawah 1950. Jika tidak break di bawah 2040, potensi naik ke 2100-2150 short term.
ANTM
Spec Buy dengan area beli di 1400, cutloss jika break di bawah 1380. Jika tidak break di bawah 1400, potensi naik ke 1420-1435 short term.
PSAB
Spec Buy dengan area beli di 300-306, cutloss jika break di bawah 300. Jika tidak break di bawah 300, potensi naik ke 312-322 short term.
BRMS
Buy if Break 404, dengan area jual di 410-416 short term. Jika belum break di atas 404, bisa buy di area 386-390, cutloss di bawah 384.
KPIG
Spec Buy dengan area beli di 150-159, cutloss jika break di bawah 146. Jika tidak break di bawah 150, potensi naik ke 163-170 short term.
BREN
Buy on Weakness dengan area beli di 6850, cutloss jika break di bawah 6650. Jika tidak break di bawah 6650, potensi naik ke 7000-7100 short term.
https://pasardana.id/news/2024/11/18/analis-market-18112024-ihsg-berpotensi-bergerak-sideways-cenderung-melemah/
Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) tengah mencermati pergerakan harga Saham PT Meratus Jasa…
Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan bahwa penghentian sementara (suspensi) atas perdagangan Saham…
Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan sebelumnya (15/11), IHSG kembali terkoreksi 0,74% ke…
Beritamu.co.id - Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, Pasar saham AS ditutup melemah pada Jumat…
Beritamu.co.id - Perhelatan event Aquabike Jetski World Championship 2024 sukses menjadi magnet wisata, menarik…
Beritamu.co.id - PT Pupuk Indonesia (Persero) memastikan kemudahan akses untuk petani dalam memperoleh pupuk…