Categories: MARKET

BEI Hentikan Sementara Perdagangan Saham DWGL

Beritamu.co.id – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Rabu (13/11/2024) melakukan penghentian sementara (suspensi) atas perdagangan saham PT Dwi Guna Laksana Tbk (IDX: DWGL) di Seluruh Pasar.

“Para pihak yang berkepentingan diharapkan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh Perseroan,” kata Kadiv. Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono, dalam keterangan tertulis, Selasa (12/11/2024).

Disebutkan Bursa melakukan Penghentian Sementara Perdagangan saham DWGL di seluruh Pasar mulai sesi I tanggal 13 November 2024 sampai dengan Pengumuman Bursa lebih lanjut.

Sekadar informasi, pada perdagangan terakhir, Selasa (12/11/2024) kemarin, saham PT Dwi Guna Laksana Tbk (IDX: DWGL) tercatat ditutup naik 19,23% atau meningkat 40 point ke harga Rp248 per saham.

Related Post

Jika dibanding harga pada awal bulan ini, Jumat (1/11/2024) yang masih berada di harga Rp115 per saham, maka hingga Selasa (12/11/2024) saham DWGL tercatat telah mengalami peningkatan harga hingga 115,6% selama periode waktu tersebut.

 


https://pasardana.id/news/2024/11/13/bei-hentikan-sementara-perdagangan-saham-dwgl/

Yulia Vera

Recent Posts

Pailit Sritex, Dirjen Bea Cukai Serahkan Kewenangan Sepenuhnya ke Kurator

Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…

17 mins ago

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

2 hours ago

Jangan Keliru, Ini Bedanya Investasi dan Judi Online

Beritamu.co.id - Fenomena judi online di Indonesia semakin marak. Berdasarkan data Pusat Pelaporan dan…

3 hours ago

BBTN Luncurkan Kartu Debit Prospera Pikat Kelas Menengah Atas

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX: BBTN) meluncurkan Kartu Debit BTN Prospera sebagai…

5 hours ago

Pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Terus Dilanjutkan

Beritamu.co.id-Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mendampingi Komisi V DPR RI melaksanakan Kunjungan Kerja Spesifik (Kunfik)…

6 hours ago

Indeks Kospi Naik 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 1,78 poin,…

7 hours ago