Beritamu.co.id – Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG ditutup naik 0.71% diperdagangan kemarin, tapi masih disertai dengan net sell asing sebesar Rp40 Miliar.
Saham yang paling banyak dijual asing adalah BBRI, ADRO, BRIS, UNTR dan PANI.
Sementara itu, Wall Street ditutup naik pada perdagangan Selasa (8/10), penguatan tersebut memulihkan sebagian penirunan hari sebelumnya. Investor kembali membeli saham teknologi dan investor mengalihkan fokusnya ke data inflasi mendatang dan dimulainya musim pendapatan 3Q24. Indeks S&P 500 naik 0,97% menjadi 5.751,13. Sementara Nasdaq Composite naik 1,45% menjadi 18.182,92 dan Dow Jones Industrial Average naik 0,30% menjadi 42.080,37. Wall Street pada awal pekan Senin kemarin, tertekan melonjaknya imbal hasil Treasury, meningkatnya ketegangan Timur Tengah, dan evaluasi ulang ekspektasi suku bunga AS. Sementara, Nvidia menjadi pilihan yang disebut sebagai saham teknologi Magnificent Seven, naik 4,1% untuk kenaikan persentase satu hari terbesar dalam sebulan. Selain itu saham Apple, Tesla, dan Meta Platforms, juga naik masing-masing sebesar 1,4% dan 1,8%. Sedangkan, saham perusahaan China yang terdaftar di AS melemah, mengikuti penurunan saham domestik. Saham Alibaba Group, JD.com, dan PDD Holdings turun masing-masing sebesar 5,4% dan 7,5%.
Di sisi lain, Bursa saham Asia Pasifik terjatuh pada perdagangan Selasa (8/10). Investor mengamati data gaji dan pengeluaran bulan Agustus dari Jepang dan bursa saham China daratan kembali dibuka. Pengeluaran rumah tangga di Jepang turun 1,9% YoY secara riil pada Agustus, penurunan lebih rendah dibandingkan penurunan 2,6% dari perkiraan. Namun, upah riil naik pada Agustus, dengan data dari biro statistik menunjukkan bahwa upah naik 2% menjadi rata-rata 574.334 yen (USD 3.877,44). Indeks Nikkei 225 Jepang turun 1%, sementara Topix turun 1,5%. Kospi Korea Selatan melemah 0,61%, dipicu saham raksasa Samsung Electronics setelah merilis panduan kuartal ketiga yang lebih buruk dari perkiraan. Hang Seng Hong Kong anjlok 9,5%, S&P/ASX 200 Australia turun 0,4%. Sementara itu, pasar saham China daratan memulai kembali perdagangan pada pekan ini, dengan kenaikan lebih dari 4%
Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, dalam riset Rabu (09/10), Head of Research Retail BNI Sekuritas, Fanny Suherman memperkirakan, “IHSG sesuai prediksi kemarin, naik ke resist kuat di 7560. Hari ini akan coba untuk breakout level tersebut dan jika gagal masih memiliki tendensi untuk koreksi kembali karena big banks dan komoditas masih memiliki tendensi kembali melemah. Support IHSG: 7450-7500 dan Resist IHSG: 7570-7640.”
Lebih lanjut disebutkan beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini, yaitu; GOTO, BUKA, BREN, SRTG, PSAB, dan SSIA.
Berikut ini rekomendasi trading sahamnya;
GOTO
Spec Buy dengan area beli di 59, cutloss jika break di bawah 57. Jika tidak break di bawah 59, potensi naik ke 62-64 short term.
BUKA
Buy on Weakness dengan area beli di 140, cutloss jika break di bawah 138. Jika tidak break di bawah 138, potensi naik ke 149-153 short term.
BREN
Spec Buy dengan area beli di 6700, cutloss jika break di bawah 6600. Jika tidak break di bawah 6600, potensi naik ke 6850-6950 short term.
SRTG
Spec Buy dengan area beli di 2350, cutloss jika break di bawah 2280. Jika tidak break di bawah 2350, potensi naik ke 2450-2490 short term.
PSAB
Buy on Weakness dengan area beli di 264, cutloss jika break di bawah 260. Jika tidak break di bawah 260, potensi naik ke 278-286 short term.
SSIA
Spec Buy dengan area beli di 1150, cutloss jika break di bawah 1140. Jika tidak break di bawah 1140, potensi naik ke 1170-1200 short term.
https://pasardana.id/news/2024/10/9/analis-market-09102024-ihsg-berpotensi-koreksi-6-saham-ini-bisa-jadi-pilihan-trading/
Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…
Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…