Beritamu.co.id – Dunia wirausaha terus berkembang dengan berbagai potensi menarik yang perlu dimanfaatkan terutama oleh generasi muda. Melek teknologi digital akan jadi keunggulan tersendiri dalam bidang kewirausahaan.
“Jangan hanya kuliah dengan niat lulus sekadar ingin dapat pekerjaan. Namun, cobalah untuk kreatif memanfaatkan peluang, salah satunya dengan menjadi wirausaha,” ujar Mendag Zulkifli Hasan (Zulhas) saat membuka kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2024/2025 Universitas Indonesia Mandiri (UIM) di Lampung Selatan, Lampung, Jumat (27/9/2024). .
Ia menjelaskan, Kampus UIM yang baru hadir di Lampung ini menjadi sebuah tempat yang tepat untuk generasi muda belajar dan memiliki daya saing dalam ilmu pengetahuan dan juga kewirausahaan.
Mendag juga mendorong agar ke depan UIM membuka semakin banyak program studi, serta menjalin kemitraan dengan berbagai pihak, misalnya instansi pendidikan di luar negeri.
Hal tersebut diyakini dapat memperluas kesempatan dan wawasan bagi para mahasiswa serta membuat mereka makin siap menjadi generasi yang inovatif dan solutif memecahkan permasalahan di Indonesia.
Ia juga menekankan pentingnya sektor pendidikan dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat, karenanya para mahasiswa diharapkan mampu sebaik mungkin memanfaatkan fasilitas pendidikan, baik dari segi sistem, pihak pengajar, maupun berbagai sarana yang memadai.
“Pencapaian setiap orang tergantung pada pilihan, tekad, dan perjuangan masing-masing. Maka, jangan pesimis dan bermalasan. Berdoalah, miliki mimpi yang mulia untuk memajukan bangsa, serta belajarlah dengan tekun,” imbuhnya.
https://pasardana.id/article/2024/9/27/zulhas-dorong-mahasiswa-di-lampung-lulus-kuliah-jadi-wirausaha/
Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…
Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…
Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…
Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…
Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…