Categories: MARKET

Indeks Kospi Naik 0,45 Persen

Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 12,03 poin, atau sekitar 0,45 persen, pada Jumat (30/8/2024), menjadi 2.674,31.

Volume perdagangan moderat mencapai 266,9 juta saham senilai 9,71 triliun won atau sekitar US$7,27 miliar, dengan saham yang naik melampaui yang turun 580 berbanding 292.

Angka indeks naik dipicu aksi beli para investor terhadap saham sektor teknologi, energi, dan blue chip lainnya yang sempat melemah.

“Setelah laporan perolehan laba Nvidia dirilis, kekhawatiran terhadap potensi perlambatannya muncul, namun ada juga opini bahwa kekhawatiran pasar saat ini berlebihan,” jelas Kim Ji-Won, analis KB Securities, seperti dikutip Yonhap News.

Investor institusi meraup saham senilai 47,8 miliar won, sedangkan investor ritel dan asing total melepas saham senilai 49 miliar won.

Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics dan SK Hynix masing-masing naik 0,41 persen dan 2,36 persen. Saham perusahaan biofarmasi Samsung BioLogics dan Celltrion masing-masing melonjak 2,51 persen dan 2,01 persen.

Saham perusahaan minyak SK Innovation dan perusahaan kimia LG Chem masing-masing meningkat 1,95 persen dan 0,31 persen. Saham perusahaan otomotif Hyundai Motor dan KB Financial masing-masing merosot 1,16 persen dan 1,15 persen.

Related Post

Nilai tukar won melemah terhadap dolar Amerika Serikat, turun 2,8 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.336 won per dolar AS.

Secara umum bursa saham Asia diliputi sentimen positif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,77 persen.

Indeks S&P/ASX 200 di Bursa Australia naik 46,8 poin, atau sekitar 0,58 persen, menjadi 8.091,9. Bursa saham di Asia Tenggara mengalami penguatan, termasuk juga di Indonesia.

Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, naik 19,11 poin, atau sekitar 0,68 persen, menjadi 2.842,21.


https://pasardana.id/news/2024/8/30/indeks-kospi-naik-0-45-persen/

Yulia Vera

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

29 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

1 hour ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

2 hours ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

4 hours ago