Home Bisnis MARKET ANALIS MARKET (19/7/2024) : IHSG Diproyeksi Bergerak Sideways dengan Kecenderungan Melemah

ANALIS MARKET (19/7/2024) : IHSG Diproyeksi Bergerak Sideways dengan Kecenderungan Melemah

7
0

Beritamu.co.id – Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (18/7), IHSG ditutup menguat +1,34% ke level 7.321,07.

Investor asing mencatatkan net buy sebesar 1,16 triliun (all market) dan net buy sebesar 1,22 triliun (RG market).

5 saham yang mencatat net buy asing teratas adalah BBRI (409,6 miliar), BMRI (339,1 miliar), BBCA (329,4 miliar), ASII (80,0 miliar), & ADRO (79,0 miliar).

Sementara itu, 5 saham yang mencatat net seller asing teratas adalah BBNI (161,0 miliar), AMRT (31,7 miliar), ANTM (23,0 miliar), BREN (20,9 miliar), ACES (10,1 miliar).

Secara teknikal, IHSG kembali ditutup pada swing low dan breakout resistance.

Indikator dari stochastic adalah golden cross, histogram MACD bergerak positif (garis bullish) dan volume menurun.

Sementara itu, Indeks utama Wall Street ditutup melemah (DJI -1,29%, GSPC -0,78%, IXIC -0,70%).

EIDO ditutup lebih tinggi sebesar +0,70%.

Saham-saham teknologi berkapitalisasi besar memimpin penurunan, dengan aksi jual meluas ke sektor-sektor lain karena sebagian besar berakhir di zona merah.

Baca Juga :  Cari Modal Kerja, DART Terbitkan Obligasi Senilai Rp92 Miliar Berbunga 11,5 Persen

Investor mengambil keuntungan dari reli teknologi baru-baru ini, mempertanyakan prospek pendapatan di tengah kekhawatiran atas pembatasan ekspor semikonduktor AS ke Tiongkok, yang dapat berdampak pada penjualan dan keuntungan bagi pembuat chip Amerika.

Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, analis Kiwoom Sekuritas memperkirakan, Indeks hari ini bergerak sideways dengan kecenderungan melemah.

“Skenario bearish: Jika kembali bergerak bearish, IHSG diperkirakan akan kembali melemah hingga kisaran support 7.239 –7.265. Skenario Bullish: Jika IHSG mampu bergerak bullish, IHSG berpeluang menembus resistance 7.374 –7.396,” sebut analis Kiwoom Sekuritas dalam riset Jumat (19/7).

 


https://pasardana.id/news/2024/7/19/analis-market-1972024-ihsg-diproyeksi-bergerak-sideways-dengan-kecenderungan-melemah/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here