Categories: MARKET

Direktur Utama Semen Indonesia Tambah Porsi Kepemilikan Saham di SMGR

Beritamu.co.id – Direktur Utama PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR), Donny Arsal telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 22 Mei 2024, dengan membeli sebanyak 254.500 lembar saham SMGR di harga Rp3.920 – Rp3.950 per saham.

“Tujuan dari transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,” ungkap Vita Mahreyni, Corporate Secretary SMGR dalam keterangan tertulis, Senin (27/5).

Pasca pembelian, maka kepemilikan saham Donny Arsal di SMGR bertambah menjadi sebanyak 427.300 lembar saham atau setara dengan 0,0063289%, dibandingkan sebelumnya yang tercatat sebanyak 172.800 lembar saham, atau setara dengan 0,0025594%.

Sementara itu, sebelumnya diinformasikan, bahwa perseroan akan membagikan dividen tunai untuk periode tahun buku 2023, sebesar Rp572.043.000.000 atau Rp84,72778 per saham.

Adapun Cum dan Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada tanggal 15 Mei dan 16 Mei 2024 sedangkan Cum dan Ex dividen di pasar tunai pada tanggal 17 Mei dan 20 Mei 2024.

Related Post

Investor yang berhak atas dividen ini, wajib masuk dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada tanggal 17 Mei 2024 dan pembagian dividen tunai jatuh pada tanggal 5 Juni 2024

Pembagian dividen sesuai dengan hasil RUPS Tahunan yang digelar pada tanggal 3 Mei 2024.


https://pasardana.id/news/2024/5/28/direktur-utama-semen-indonesia-tambah-porsi-kepemilikan-saham-di-smgr/

Yulia Vera

Recent Posts

Sanksi AS terhadap Rusia Diragukan, Harga Minyak Dunia Turun

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia turun pada Jumat (24/10/2025) usai sanksi yang dijatuhkan Amerika…

2 hours ago

Sepekan Perdagangan BEI: Kapitalisasi Pasar Tembus Rp15.234 Triliun, Meningkat 3,31% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tanggal 20—24…

11 hours ago

OJK Gelar Puncak Bulan Inklusi Keuangan di Surabaya, Perluas Akses Keuangan untuk Peningkatan Kesejahteraan dan Perekonomian

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong perluasan akses keuangan bagi masyarakat yang…

11 hours ago

ALTO Catat Pertumbuhan 357% dan Perkuat Kepemimpinan di Pasar QRIS Indonesia

Beritamu.co.id - ALTO Network, salah satu Penyelenggara Infrastruktur Sistem Pembayaran (PIP) terbesar di Indonesia…

12 hours ago

OJK Mengajar di Universitas Lampung: OJK Tegaskan Pentingnya Tata Kelola dan Integritas di Sektor Jasa Keuangan

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan pentingnya upaya penguatan tata kelola dan integritas…

13 hours ago

SIG Pasok 98.000 Ton Semen ke Proyek Tol Serang-Panimbang

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX:SMGR) atau SIG turut berkontribusi dalam pembangunan jalan…

15 hours ago