Beritamu.co.id – Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/5), IHSG ditutup melemah -0,22% ke level 7.083,76.
Investor asing mencatatkan net sell sebesar 769,61 miliar (all market) dan net sell sebesar 766,67 miliar (RG market).
5 saham yang mencatat net buy asing teratas adalah TPIA (114.2 miliar), BBCA (94.5 miliar), TLKM (56.6 miliar), BBNI (41.8 miliar), & UNTR (27.7 miliar).
Sedangkan 5 saham yang mencatat net seller asing teratas adalah ASII ( 567.7B), BBRI (231.4B), BMRI (207.3B), BRIS (59.2B), CTRA (25.9B).
Secara teknikal, IHSG ditutup negatif dan menguji resistance dinamis di EMA 10. Indikator dari stochastic adalah golden cross, histogram MACD adalah bergerak negatif (garis adalah deadcross) dan volume netral.
Sementara itu, Indeks utama Wall Street ditutup menguat (DJI +0.32%, GSPC +0.48%, IXIC +0.75%) .
EIDO ditutup menguat +0,39%.
Investor menilai data PPI terbaru sambil menunggu laporan inflasi bulan April yang akan dirilis besok.
Harga produsen melampaui perkiraan pada bulan April, namun angka pada bulan Maret direvisi jauh lebih rendah.
Komentar Ketua Powell pada Pertemuan Asosiasi Bankir Asing tidak memberikan petunjuk baru apa pun.
“Kami tidak memperkirakan ini akan menjadi jalan yang mulus. Namun (pembacaan PPI) ini lebih tinggi dari perkiraan siapa pun,” kata Powell.
Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, analis Kiwoom Sekuritas memperkirakan, Indeks hari ini akan kembali bergerak sideways dengan peluang penguatan yang terbatas.
Hari ini ada rilis data neraca perdagangan periode April (Sebelumnya $4.47M vs Cons. $3.3M, Fcst.$3.9M).
“Jika kembali bergerak bearish, IHSG diperkirakan akan kembali melemah hingga kisaran support 7.026 –7.052. Jika IHSG mampu bergerak bullish, IHSG berpeluang menembus resistance 7.111 –7.136,” sebut analis Kiwoom Sekuritas dalam riset Rabu (15/5).
https://pasardana.id/news/2024/5/15/analis-market-1552024-ihsg-diproyeksi-kembali-bergerak-sideways-dengan-peluang-menguat-terbatas/
Beritamu.co.id - PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Grup) (IDX: TPIA) kembali memperoleh…
Beritamu.co.id - PT Bumi Resources Tbk. (IDX: BUMI) kembali menunjukkan komitmennya terhadap tanggung jawab…
Beritamu.co.id - Perusahaan yang bergerak di bidang komersial, perhotelan, dan penjualan properti, yang dikenal…
Beritamu.co.id - Investasi saham merupakan salah satu strategi untuk meraih kebebasan finansial, namun tentu…
Beritamu.co.id - Emiten Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang mengelola dua bidang usaha, yaitu…
Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAA untuk Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018…