Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/5), IHSG ditutup melemah 15,50 poin (-0,22%) ke level 7.083,76.
IHSG melemah disebabkan oleh berlanjutnya tekanan jual di pasar saham domestik.
Dari sisi perkembangan yield obligasi, yield Indonesia bond 5Y dan 10Y kompak melanjutkan penguatan masing-masing menyentuh level 7,07% dan 7,15%.
Di saat yang sama, nilai tukar Rupiah melemah 0,29% terhadap dollar AS menjadi Rp16.131 (JISDOR).
Kemudian, Laporan Survei Penjualan Eceran Indonesia (Mar-24) mencatat Indeks Penjualan Rill (Maret-24) mencapai 235,4, tumbuh 9,3% yoy.
Adapun IPR (Apr-24) diprakirakan sebesar 243,2, tumbuh 0,1% yoy.
Sementara itu, Wall Street tadi malam ditutup menguat, tercermin dari DJIA (+0,32%), S&P 500 (+0,48%), dan Nasdaq (+0,75%).
Para investor menilai data PPI yang baru, sambil menunggu laporan inflasi bulan April yang akan dirilis besok.
Harga produsen melampaui perkiraan pada bulan April, tetapi pembacaan bulan Maret direvisi lebih rendah. Komentar Ketua Powell pada Pertemuan Asosiasi Bankir Asing tidak memberikan petunjuk baru.
“Kami tidak mengharapkan ini menjadi jalan yang mulus. Namun, angka-angka ini lebih tinggi daripada yang diperkirakan oleh siapapun,” kata Powell.
“Kita harus bersabar dan membiarkan kebijakan pembatasan bekerja.”
Di antara saham-saham, Gamestop dan AMC melanjutkan rally yang mengesankan, masing-masing melonjak 59,8% dan 31%.
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed. Investor hari ini akan mencermati rilis data Statistik Utang Luar Negeri (Mar-24) dan Neraca Perdagangan Indonesia (Apr-24),” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Rabu (15/5).
https://pasardana.id/news/2024/5/15/analis-market-1552024-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/
Beritamu.co.id - Investasi saham merupakan salah satu strategi untuk meraih kebebasan finansial, namun tentu…
Beritamu.co.id - Emiten Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang mengelola dua bidang usaha, yaitu…
Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAA untuk Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018…
Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), IHSG ditutup menguat +1,65%…
Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, tiga indeks utama Wall Street berakhir…
Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, harga Surat Utang Negara (SUN)…