Categories: MARKET

ANALIS MARKET (15/5/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Mixed

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/5), IHSG ditutup melemah 15,50 poin (-0,22%) ke level 7.083,76.

IHSG melemah disebabkan oleh berlanjutnya tekanan jual di pasar saham domestik.

Dari sisi perkembangan yield obligasi, yield Indonesia bond 5Y dan 10Y kompak melanjutkan penguatan masing-masing menyentuh level 7,07% dan 7,15%.

Di saat yang sama, nilai tukar Rupiah melemah 0,29% terhadap dollar AS menjadi Rp16.131 (JISDOR).

Kemudian, Laporan Survei Penjualan Eceran Indonesia (Mar-24) mencatat Indeks Penjualan Rill (Maret-24) mencapai 235,4, tumbuh 9,3% yoy.

Adapun IPR (Apr-24) diprakirakan sebesar 243,2, tumbuh 0,1% yoy.

Sementara itu, Wall Street tadi malam ditutup menguat, tercermin dari DJIA (+0,32%), S&P 500 (+0,48%), dan Nasdaq (+0,75%).

Related Post

Para investor menilai data PPI yang baru, sambil menunggu laporan inflasi bulan April yang akan dirilis besok.

Harga produsen melampaui perkiraan pada bulan April, tetapi pembacaan bulan Maret direvisi lebih rendah. Komentar Ketua Powell pada Pertemuan Asosiasi Bankir Asing tidak memberikan petunjuk baru.

“Kami tidak mengharapkan ini menjadi jalan yang mulus. Namun, angka-angka ini lebih tinggi daripada yang diperkirakan oleh siapapun,” kata Powell.

“Kita harus bersabar dan membiarkan kebijakan pembatasan bekerja.”

Di antara saham-saham, Gamestop dan AMC melanjutkan rally yang mengesankan, masing-masing melonjak 59,8% dan 31%.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed. Investor hari ini akan mencermati rilis data Statistik Utang Luar Negeri (Mar-24) dan Neraca Perdagangan Indonesia (Apr-24),” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Rabu (15/5).


https://pasardana.id/news/2024/5/15/analis-market-1552024-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/

Yulia Vera

Recent Posts

Perempuan Tangguh, Ekonomi Tumbuh: OJK & KOWANI Latih 1.100 Agen Perubahan

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong peningkatan literasi keuangan masyarakat, termasuk kepada…

1 hour ago

PLTP Lumut Balai Unit 2 Beroperasi Penuh, PGE Tambah Kapasitas Terpasang 55 MW Menuju Target 1 GW

Beritamu.co.id – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) berhasil menyelesaikan tahapan penting dalam operasionalisasi Pembangkit…

2 hours ago

Data Sinergitama Jaya Tbk Siap Tebar Dividen Tunai Rp 5 per Saham. Catat Jadwalnya!

Beritamu.co.id - PT Data Sinergitama Jaya Tbk (IDX: ELIT) menyampaikan rencana pembagian Dividen Tunai…

3 hours ago

Investasi, PT Multi Sarana Nasional Koleksi 19,26% HATM

Beritamu.co.id - PT Multi Sarana Nasional selaku pemegang saham dengan kategori Termasuk >5% PT…

4 hours ago

Ditutup di Level 6.881, IHSG Rabu Melemah -0,49 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini, Rabu (2/7/2025) berakhir…

4 hours ago

TOWR Siap Bidik Rp5.49 Triliun dari Aksi Right Issue. Cek Jadwalnya di Sini!

Beritamu.co.id - PT Sarana Menara Nusantara Tbk (IDX: TOWR) menyampaikan rencana penerbitan Hak Memesan…

5 hours ago