Categories: MARKET

Tergiur Cuan Bumbu Hingga Kue, CMRY Siapkan Rp68,5 Miliar

Beritamu.co.id – PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (IDX: CMRY) menyiapkan dana investasi sebesar Rp68,5 miliar guna menambah 8 bidang usaha melalui anak usahanya, PT Macroprima Panganutama.

Adapun tambahan kegiatan usaha yang diincar emiten pemeras susu sapi ini yakni Industri bumbu masak dan penyedap masakan, produk makanan lainnya, industry lumatan biota air lainnya, industri macaroni, mie dan produk sejenisnya, dan industry produk roti dan kue.

Guna menopang kegiatan usaha baru itu, CMRY akan menambah 3 usaha penunjang mulai dari pergudangan dan penyimpanan, aktivitas gudang beku, dan kegiatan rumah potong dan pengepakan daging unggas.

Sementara itu, titik impas atau Break Event Point selama tahun 2024 hingga 2028 akan mencapai rata-rata pendapatan sebesar Rp1,713 triliun atau 62,62 persen dari rata-rata pendapatan anak usaha CMRY.

Rinciannya, Macroprima Panganutama ditaksir meraup pendapatan Rp6,508 triliun atau naik 85,7 persen dibanding pendapatan sebelum penambahan 8 usaha tersebut.

Sedangkan laba bersih periode berjalan naik 79,3 persen dibanding sebelum penambahan usaha.  

Berikutnya, ROA ditaksir tumbuh menjadi 36,83 persen dari 34,65 persen sebelum penambahan usaha baru.

Related Post

Manajemen CMRY juga menegaskan, memiliki banyak ide dan pengetahuan untuk menciptakan produk baru yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Dengan bekal ide dan pengetahuan tersebut, Perseroan hendak memanfaatkan kelebihan yang dimiliki untuk dapat mengoptimalkan potensi yang ada.

“Selama ini, Perseroan selalu berinovasi dalam pembuatan produk baru dan hal ini didukung oleh tersedianya tim Quality and Innovation yang dimiliki oleh Perseroan,” tulis manajemen CMRY dalam keterangan resmi, Selasa (7/5/2024).

Rencana ini dapat berjalan bila mendapat restu pemodal dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada tanggal 13 Juni 2024.


https://pasardana.id/news/2024/5/7/tergiur-cuan-bumbu-hingga-kue-cmry-siapkan-rp68-5-miliar/

Yulia Vera

Recent Posts

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

3 hours ago

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

4 hours ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

6 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

7 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

7 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

8 hours ago