Categories: MARKET

XL Axiata – Huawei Jalin Kerja Sama Strategis Pemanfaatan Artificial Intelligence

Beritamu.co.id – Huawei dan PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menandatangani sebuah Nota Kesepahaman (MoU) untuk menjalin kerjasama strategis yang berfokus pada bisnis digital berbasis Artificial Intelligence (AI). Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini dan Huawei Account Director, Weiwei menandatangani MOU ini di sela-sela ajang Mobile World Congress 2023 di Barcelona, Rabu (28/2).

Dalam keterangan pers, Jumat (01/3), Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengatakan, kolaborasi ini bertujuan untuk memanfaatkan kekuatan teknologi AI untuk mempercepat dan meningkatkan bisnis digital, mendorong keunggulan operasional, dan mengoptimalkan sistem cloud serta penggunaan perangkat lunak yang lebih efektif.

“Kemitraan dengan Huawei ini akan memungkinkan XL Axiata untuk mempercepat proses transformasi digital dan peningkatan layanan kepada pelanggan. Ke depannya, XL Axiata akan berkerjasama lebih intensif dengan Huawei untuk mengembangkan teknologi AI dan mendorong operasional perusahaan yang lebih baik lagi,” jelas Dian.

Di kesempatan yang sama, Huawei Account Director, Weiwei mengatakan, “Huawei sangat senang dapat bermitra dengan XL Axiata untuk mendorong inovasi dan meningkatkan operasi bisnis digital. Kolaborasi ini menunjukkan komitmen kami untuk memanfaatkan teknologi AI agar dapat memberikan nilai lebih kepada pelanggan kami dan terus mendorong pertumbuhan.”

Adapun kerjasama ini akan berfokus dalam pemanfaatan teknologi AI untuk mempercepat operasional bisnis digital XL Axiata, untuk mendukung pengembangan layanan dan pengalaman pelanggan yang lebih baik.

Melalui kerja sama ini pula, XL Axiata berharap, akan mampu menghasilkan personalisasi layanan yang lebih baik dan melahirkan inovasi-inovasi terbaru untuk kebutuhan lebih dari 57 juta pelanggan.

Related Post

Di sisi lain, Huawei akan bekerja sama secara intensif dengan XL Axiata untuk mengadopsi solusi AI untuk memperkuat keunggulan operasional, merampingkan proses, dan meningkatkan efisiensi secara keseluruhan.

Kerjasama ini juga akan mengembangkan peluang-peluang dalam mengoptimalkan sistem cloud serta penggunaan perangkat lunak yang lebih efektif, serta memastikan XL Axiata dapat memberikan kualitas layanan yang lebih baik dengan pemanfaatan biaya operasional yang lebih efisien.

Dengan kolaborasi ini akan memperkuat posisi Huawei dan XL Axiata di pasar, serta memungkinkan untuk tumbuh bersama dan memanfaatkan peluang baru.


https://pasardana.id/news/2024/3/2/xl-axiata-huawei-jalin-kerja-sama-strategis-pemanfaatan-artificial-intelligence/

Yulia Vera

Recent Posts

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

3 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

4 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

4 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

12 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

13 hours ago