Categories: MARKET

Penjualan Jamu Lesu, Laba SIDO Turun 13 Persen di Tahun 2023

Beritamu.co.id PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (IDX: SIDO) mencatatkan laba bersih sebesar Rp950,64 miliar pada tahun 2023, atau turun 13,9 persen dibanding tahun 2022 yang mencapai Rp1,104 triliun.

Dampaknya, laba per saham yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk melorot ke level Rp31,69 perlembar pada akhir tahun 2023, sedangkan di akhir tahun 2022 berada di level Rp36,82 per helai.

Direktur Utama SIDO, David Hidayat melaporkan, penjualan sepanjang tahun 2023 tercatat senilai Rp3,565 triliun.

Hasil itu menyusut 7,7 persen dibanding tahun 2022 yang mencapai Rp3,865 triliun.  

Pemicunya, penjualan jamu herbal dan suplemen turun 10,8 persen secara tahunan menjadi Rp2,348 triliun pada tahun 2023.  

Senasib, penjualan produk farmasi menyusut 19,5 persen menjadi Rp115,68 miliar. Tapi penjualan makanan dan minuman tumbuh 1,19 persen menjadi Rp1,102 triliun.

Related Post

Walau beban pokok penjualan dapat ditekan sedalam 8,7 persen secara tahunan menjadi Rp1,547 triliun pada akhir tahun 2023. Tapi laba kotor tetap terpangkas 6,9 persen menjadi Rp2,018 triliun.

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan tahun 2023 telah audit SIDO yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (19/2/2024).

Sementara itu, jumlah kewajiban berkurang 12,3 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp504,76 miliar pada tahun 2023.

Pada sisi lain, total ekuitas turun 3,4 persen dibanding tahun 2022 menjadi Rp3,385 triliun pada tahun 2023.


https://pasardana.id/news/2024/2/20/penjualan-jamu-lesu-laba-sido-turun-13-persen-di-tahun-2023/

Yulia Vera

Recent Posts

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

26 mins ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

59 mins ago

Anak Usaha TOWR Raih Fasilitas Pinjaman Bergulir dari Bank BNP Paribas Indonesia Senilai Rp500 Miliar

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Investasi dan jasa penunjang telekomunikasi, PT Sarana Menara Nusantara…

2 hours ago

CTBN Jual Seluruh Saham di Anak Perusahaan kepada Anak Usaha ABMM

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Metal and Alied Products, PT Citra Tubindo Tbk (IDX:…

3 hours ago

Ditutup ke Level 7.314, IHSG Awal Pekan Menguat 1,65 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore awal pekan ini, Senin…

3 hours ago

Haryanto Sofian Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PKPK

Beritamu.co.id - Haryanto Sofian selaku Direktur Utama PT Perdana Karya Perkasa Tbk (IDX: PKPK)…

4 hours ago