Beritamu.co.id – PT Chandra Asri Pacific Tbk (IDX: TPIA) akan melakukan penawaran umum surat utang bertajuk Obligasi Berkelanjutan IV Chandra Asri Pacific Tahap IV Tahun 2024 senilai Rp1,5 triliun mulai tanggal 23-27 Februari 2024.
Mengutip keterangan resmi emiten TPIA pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (13/2/2024) bahwa dana hasil penerbitan obigasi itu untuk keperluan modal kerja, termasuk di antaranya pembelian bahan baku produksi dan biaya operasional kegiatan usaha.
Menariknya, 6 penjamin pelaksana emisi obligasi tersebut telah menyatakan kesanggupan penuh atau full commitment penyerapan surat utang dengan idAA- dari Pefindo itu.
Investor dapat memilih seri A sebesar Rp542,37 miliar berbunga 7,95 persen per tahun hingga jatuh tempo 3 tahun sejak penerbitan.
Pilihan kedua, Seri B sebesar Rp416,8 miliar berbunga sebesar 8,25 persen per tahun hingga 5 tahun sejak penerbitan.
Terakhir, Seri C sebesar Rp540, 82 miliar berbunga 8,75 persen per tahun hingga jatuh tempo 7 tahun sejak Tanggal Emisi.
Sementara Debt Service Coverage Ratio per 30 September 2023 berada pada 0,06 kali; Interest coverage ratio 0,13 kali.
https://pasardana.id/news/2024/2/13/tpia-cari-modal-kerja-lewat-penerbitan-obligasi-senilai-rp1-5-triliun/
Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…
Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…
Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…
Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…
Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…
Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…