Beritamu.co.id – PT Ecocare Indo Pasifik Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan melepas sebanyak 525 juta saham baru bernominal Rp20 per lembar kepada investor.
Sedangkan kepada karyawan dan manajemen perseroan ditawarkan 15,15 juta saham atau 0,6 persen dari modal ditempatkan dan disetorkan penuh melalui Program Pemberian Hak Opsi Pembelian Saham Untuk Manajemen dan Karyawan atau Management and Employee Stock Option Plan (MESOP).
Mengutip prospektus calon emiten pembasmi hama dan kuman ini pada laman e-IPO, Jumat (19/1/2024) bahwa jumlah saham yang ditawarkan setara dengan 20,79 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh.
Caranya, pemegang merek EcoCare ini melakukan penawaran awal dalam rentang harga Rp135 – Rp145 per lembar mulai tanggal 19-24 Januari 2024.
Sehingga nilai IPO ini berkisar Rp70,875 miliar hingga Rp76, 125 miliar.
KGI Sekuritas Indonesia selaku penjamin pelaksana emisi efek melakukan penawaran umum pada tanggal 1-5 Februari 2024, jika OJK menerbitkan pernyataan efektif IPO pada tanggal 31 Januari 2024.
Rencananya, 49,2 persen dana IPO untuk modal kerja guna mendukung strategi perkembangan Perseroan melalui berbagai inisiatif.
Selebihnya, 18,5 persen dana IPO untuk belanja modal seperti pembelian unit-unit edisi baru ecoCare seperti unit air freshener, sanitizer, bin dan floormats.
Lalu, 13,5 persen atau Rp8,8 miliar dari dana investor untuk pembelian gudang yang terletak di Jalan Raya Cijayanti, Bogor millik pemegang saham Pengendali (PSP) sekaligus Komisaris Utama, Hendrik Yong.
Perseroan juga berencana menyetor modal senilai 10,8 persen dari dana IPO kepada anak usaha, PT Tukang Bersih Indonesia guna membayar gaji hingga pembelian alat serta bahan pendukung.
Selain itu, 8 persen dana IPO untuk penyetoran modal kepada Perusahaan Anak, yaitu PT Indocitra Pacific (ICP) guna membeli alat kerja, kimia dan alat pembasmi hama.
Selama ini, perseroan melakukan penjualan produk merek ecoCare, pemberian jasa kebersihan hingga pembasmian hama.
Hasilnya, perseroan membukukan laba bersih sebesar Rp8,4 miliar dari total pendapatan sebesar Rp131,41 miliar selama 7 bulan tahun 2024.
https://pasardana.id/news/2024/1/19/ecocare-indo-ajak-investor-beli-gudang-milik-pengendali-rp8-miliar-lewat-ipo/
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…
Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…