Categories: MARKET

Tahun Ini, Semen Padang Jajaki Kerja Sama Ekspor dengan Singapura

Beritamu.co.id – Produsen semen tertua di Asia Tenggara, yakni PT Semen Padang dikabarkan tengah menjajaki kerja sama ekspor dengan Singapura tahun ini.

Hal tersebut diungkap Direktur Utama Semen Padang, Indrieffouny Indra pada Minggu (14/1).

“Dengan Singapura sedang kita jajaki kerjasama ekspor. Mudah-mudahan bisa tembus,” ungkapnya.

Menurut dia, persaingan di industri semen di Indonesia sangat ketat.

Hal ini dikarenakan banyaknya produsen semen baru, sehingga Semen Padang membidik pasar luar negeri. 

“Untuk pasar domestik, kita mengisi Pulau Sumatera dan sebagian Jawa. Selain itu, kita juga membidik ekspor ke luar negeri,” bebernya.

Ekspor ke luar negeri, kata dia, sudah dilakukan perseroan sejak 2008.

Related Post

Adapun khusus ekspor semen ke Australia pertama kali dilakukan pada tahun 2016.

“Ekspor ke luar negeri terus kita tingkatkan. Yang kita ekspor adalah semen dan klinker (bahan baku semen),” sambungnya.

Dirnya bilang, produksi klinker tercapai 110 persen secara tahunan (year on year/YoY), produksi semen tercapai 95 persen (YoY) dan ekspor klinker tercapai 270 persen (YoY). 

“Kita berharap, di tahun 2024 ini terjadi pertumbuhan terutama di sektor ekspor,” pungkasnya.

 


https://pasardana.id/news/2024/1/15/tahun-ini-semen-padang-jajaki-kerja-sama-ekspor-dengan-singapura/

Yulia Vera

Recent Posts

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

18 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

1 hour ago

Menkeu Sebut Barang Ilegal di RI Mayoritas Produk Tekstil

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkap bahwa pihaknya, melalui Direktorat Jenderal…

7 hours ago

Wamenperin: Miliki Berbagai Produk Unggulan, IKM Harus Kuasai Pasar Nasional

Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih…

8 hours ago

Pailit Sritex, Dirjen Bea Cukai Serahkan Kewenangan Sepenuhnya ke Kurator

Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…

9 hours ago

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

10 hours ago