Categories: MARKET

Pemeriksaan CUAN Bikin Saham Prajogo Pangestu Jadi Pemberat IHSG

Beritamu.co.id – Saham-saham perusahaan milik taipan Prajogo Pangestu telah menjadi pemberat gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), karena ada sentimen negatif dari proses pemeriksaan pola transaksi efek bersifat ekuitas PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (IDX: CUAN) oleh regulator bursa.

Berdasarkan data idx.co.id, BREN menjadi pemberat utama IHSG sepanjang tahun 2024 setelah turun 9,7 persen per 8 Januari 2024.

Sedangkan hingga penutupan sore ini, Selasa (9/12/204), BREN turun 1.350 point atau -20 persen ke level 5.400.

Dengan kata lain, BREN telah menyentuh Auto Reject Bawah (ARB).

Senasib, TPIA sore ini juga melemah 1.055 point atau -20 persen ke level 4,220 atau telah menyentuh ARB.

Sedangkan, BRPT turun 240 point atau -18,2 persen ke level 1.080.

Alhasil, pada Selasa (09/1) sore ini, IHSG turun 83,372 point atau -1,145 persen ke level 7.200.2  

Analis Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Martha Christina tidak menapik tekanan yang mendera IHSG banyak dipengaruhi oleh kerontokan saham-saham milik Prajogo Pangestu.

“Kami lihat ada dua hal yang membuat saham-saham milik Prajogo turun dalam. Pertama, aksi profit taking dan pemeriksaan CUAN, “ kata dia kepada media, Selasa (09/1/2024).

Ia menerangkan, nilai BREN, TPIA, BRPT dan CUAN sudah mengalami kenaikan signifikan, tapi kinerja keuangannya tumbuh normal.

Related Post

“Setelah naik (Red-saham) signifikan, tapi kinerja biasa saja, maka aksi profit taking jadi hal lumrah,” jelas dia.

Pada saat yang sama, bursa masih melakukan pemeriksaan pola transaksi CUAN sejak tanggal 19 Desember 2023.

“Jadi, kombinasi kedua faktor itu bikin saham-saham Prajogo turun,” jelas dia.

Sementara itu, Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan Bursa Efek Indonesia (BEI), Kristian Manullang menegaskan, bursa sampai saat ini belum mendapatkan kesimpulan pemeriksaan terhadap pola transaksi CUAN.

“Kalau ada temuan indikasi manipulasi (Red-perdagangan semu) akan kami koordinasikan kepada OJK untuk membuktikan indikasi manipulasi yang kami laporkan atas saham tertentu,” terang Kristian kepada media.

 

 


https://pasardana.id/news/2024/1/9/pemeriksaan-cuan-bikin-saham-prajogo-pangestu-jadi-pemberat-ihsg/

Yulia Vera

Recent Posts

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

4 mins ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

35 mins ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

1 hour ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

2 hours ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

3 hours ago

Anak Usaha TOWR Raih Fasilitas Pinjaman Bergulir dari Bank BNP Paribas Indonesia Senilai Rp500 Miliar

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Investasi dan jasa penunjang telekomunikasi, PT Sarana Menara Nusantara…

4 hours ago