Categories: MARKET

Emiten Rumah Makan Wulan Guritno Tetapkan Harga Right Issue Rp150 Per Saham

Beritamu.co.id PT Lima Dua Lima Tiga Tbk (IDX: LUCY) menetapkan harga pelaksanaan Penambahan Modal Dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) atau right issue Rp150 per saham.

Rencananya, emiten rumah makan dengan komisaris Sri Wulandari atau dikenal dengan nama beken Wulan Guritno ini akan menawarkan sebanyak 584.775.000 saham baru bernominal Rp10 per lembar.

Sehingga perseroan berpotensi meraup dana sebesar Rp87,71 miliar.

Sementara itu, PT Delta Wibawa Bersama selaku pemegang saham utama dengan kepemilikan 513.612.700 lembar saham menyatakan akan melaksanakan HMETD.

Sehingga Delta Wibawa Bersama berpotensi menguasai 53,81 persen porsi kepemilikan pada LUCY usai right issue, dari porsi saat ini 47,79 persen.

Langkah serupa diikuti Dimas Wibowo selaku pemegang saham 179.499.400 saham yang telah menyatakan akan melaksanakan HMETD yang akan diterima dan menjadi haknya.

Dimas akan memegang 18,18 persen porsi kepemilikan LUCY usai right issue, dari porsi saat ini 16,07 persen.

Bagi pemodal yang ingin menyuntik modal kepada LUCY, maka wajib tercantum dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada penutupan bursa tanggal 11 Januari 2024.

Saat itu, setiap pemegang 50  saham lama dapat mempunyai 23 HMETD.

Related Post

Selanjutnya, setiap 1 HMETD dapat ditebus menjadi 1  Saham Baru mulai tanggal 15 Januari 2024 sampai dengan tanggal 26 Januari 2024.

Rencananya, perseroan akan menggunakan dana hasil right issue senilai Rp23 miliar untuk membeli 4.860 saham atau 54 persen persen kepemilikan pada Graha Senopati Sentosa atau GSS

Lalu, sebesar Rp11 miliar untuk membeli 5.151 saham atau 51 persen kepemilikan pada Kreasi Sejahtera Bahagia atau KSB.

Sedangkan sisa dana right issue untuk pengembangan kegiatan usaha Perseroan berupa belanja modal dalam rangka pembukaan gerai baru di Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Sumatera Utara, Sulawesi Selatan, dan/atau Bali selama semester I 2023.

Periode pelaksanaan penggunaan dana untuk belanja modal diperkirakan selama tahun 2024, dengan rencana pembukaan/operasional gerai pertama yang menggunakan dana hasil dari PMHMETD I pada Semester I tahun 2024.

 


https://pasardana.id/news/2024/1/3/emiten-rumah-makan-wulan-guritno-tetapkan-harga-right-issue-rp150-per-saham/

Yulia Vera

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

1 day ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

2 days ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

2 days ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

2 days ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

2 days ago

BTN Akan Buka 27 Gerai Baru

Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…

2 days ago