Categories: MARKET

PLN Pastikan Zero Blackout Selama Momentum Nataru

Beritamu.co.id – PT PLN (Persero) menyiagakan lebih dari 18 ribu pegawai dan lebih dari 63 ribu personel lapangan selama periode Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Saat memberikan arahan dalam apel siaga di Kantor Pusat PLN, Rabu (20/12) kemarin, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, pihaknya akan siaga 24 jam menjaga keandalan listrik.

Para petugas itu tersebar di 1.853 posko siaga PLN di seluruh tanah air. 

Para petugas juga dibekali peralatan dan armada pendukung berupa 1.731 genset, 735 uninterruptible power supply (UPS), 1.091 unit gardu bergerak (UGB), 116 unit kabel bergerak (UKB), 395 mobile crane, 3.756 mobil, dan 3.318 motor. 

PLN juga akan menyiagakan petugas di lokasi-lokasi perayaan Nataru. Antara lain gereja, tempat wisata, bandara, pelabuhan, dan terminal bus.

”Kita ingin memastikan bahwa momentum Nataru ini harus zero mistake, zero tolerance, zero blackout, apa pun tantangannya harus bisa kita selesaikan satu per satu,” kata Darmawan.

Dia menjelaskan tantangan perayaan Nataru kali ini adanya potensi cuaca ekstrem yang mengancam instalasi ketenagalistrikan PLN.

”Kami sudah mempersiapkan sejak jauh hari. Terutama di setiap pembangkit, jaringan transmisi, jaringan distribusi, control center, hingga layanan pelanggan,” kata dia.

PLN memprediksi kebutuhan listrik masyarakat di momen Nataru 2024 sebesar 43 gigawatt (GW).

Sementara itu, PLN memiliki daya mampu pasok lebih dari 50 GW.

Related Post

Artinya, dari sisi kecukupan daya, statusnya sangat aman.

”Kami juga telah memiliki digital control system yang mampu mengatur sistem kelistrikan secara otomatis jika terjadi gangguan dari faktor eksternal. Hal ini membuat sistem kelistrikan PLN jauh lebih kokoh,” pungkas Darmawan.

 

 

 

 

 


https://pasardana.id/news/2023/12/22/pln-pastikan-zero-blackout-selama-momentum-nataru/

Yulia Vera

Recent Posts

Kegiatan Operasional Bank Indonesia Ditiadakan pada Hari Pemungutan Suara Pilkada 27 November 2024

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyampaikan, kegiatan operasional Bank Indonesia ditiadakan pada hari Pemungutan…

11 mins ago

Menperin Sebut Investasi Samsung-Xiomi Jauh Lebih Besar Dari Apple

Beritamu.co.id - Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan nilai investasi Samsung dan Xiaomi memiliki…

42 mins ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Masih Berpotensi Koreksi

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), secara teknikal, IHSG kembali…

2 hours ago

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

6 hours ago

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

7 hours ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

9 hours ago