Categories: MARKET

ANALIS MARKET (06/12/2023) : IHSG Diperkirakan Cenderung Mixed

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (5/12), IHSG ditutup menguat 7,25 poin (+0,10%) ke level 7.100,85.

IHSG berhasil ditutup menguat pasca melemah pada sesi pertama perdagangan kemarin.

IHSG berhasil rebound salah satunya didorong penguatan saham GOTO, dimana sempat terkoreksi -9% ke level 91, kemudian berhasil closing di level 101 atau menguat 1%.

Dari eksternal, data PMI Jasa Caixin China dan Jepang (Non-23) masing-masing tercatat di angka 51,5 dan 50,8 (ekspansif).

Di sisi lain, PMI Jasa Australia (Nov-23) tercatat di angka 46 (kontraksi). Selain itu, Bank Sentral Australia (RBA) kemarin memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan di level 4,35%.

Sementara itu, Wall Street tadi malam ditutup variatif, tercermin dari DJIA (-0,22%), S&P 500 (-0,02%), dan Nasdaq (+0,31%).

Related Post

Pembukaan lapangan kerja di AS berada di bawah ekspektasi dan mencapai level terendah sejak Maret 2021, sebuah tanda bahwa pasar tenaga kerja sedang melemah.

Kemudian, PMI Jasa ISM melampaui perkiraan dan terus menunjukkan sektor jasa yang tangguh.

Angka-angka ADP yang akan dirilis besok dan laporan ketenagakerjaan yang dijadwalkan pada hari Jumat akan diawasi dengan ketat untuk mengetahui pembaruan lebih lanjut mengenai kinerja pasar tenaga kerja, pada saat investor bertaruh bahwa The Fed akan mulai memotong suku bunga tahun depan, meskipun para pengambil kebijakan termasuk Ketua Powell telah menolak ekspektasi tersebut.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Rabu (06/12).

 


https://pasardana.id/news/2023/12/6/analis-market-06122023-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/

Yulia Vera

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

10 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

17 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

18 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

18 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

19 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

1 day ago