Jakarta (Beritamu.co.id) – Sheffield United merekrut kembali pelatih Chris Wilder, setelah mereka memecat Paul Heckingbottom menyusul penampilan buruk klub di Liga Inggris pada Selasa.
Pihak klub beberapa jam sebelumnya telah secara resmi mendepak Heckingbottom, namun mereka saat itu belum menentukan penggantinya untuk menjalani sisa kompetisi musim 2023/2024.
“Ini jelas merupakan kesempatan yang tidak akan saya tolak. Sama seperti 2016, ketika klub ini memanggil, ini bukan sesuatu yang dapat Anda lewatkan,” kata Wilder seperti dikutip dari AFP.
“Ini adalah Sheffield United, ini adalah tim saya dan saya gembira dapat kembali. Kami mendapati diri kami berada di posisi yang sulit, saya memahaminya, namun menurut saya, saya dapat membuat perbedaan,” tambahnya.
Chris Wilder is the new manager of Sheffield United.
Former Blades favourite Wilder returns on a contract until the summer of 2025. Alan Knill, Matt Prestridge and former Republic of Ireland international Keith Andrews will assist Wilder.#SUFC ????
— Sheffield United (@SheffieldUnited) December 5, 2023
CEO klub Stephen Bettis mengatakan Wilder merupakan opsi terbaik untuk memperbaiki peruntungan klubnya.
Pendahulu Wilder, Heckingbottom, membawa klub itu kembali ke Liga Inggris berkat keberhasilan finis di posisi kedua divisi Championship musim lalu.
Namun penampilan klub pada musim ini sangat mengecewakan. Pada laga terakhir di bawah asuhan Heckingbottom, Sheffield menelan kekalahan 0-5 dari Burnley pada akhir pekan silam. Itu merupakan kekalahan kelima dengan selisih lima gol atau lebih pada musim ini.
Beberapa penggemar yang hadir di laga tersebut memprotes Heckingbottom menjelang laga usai.
“Para penggemar benar-benar berhak protes, mengatakan bahwa itu tidak cukup. Pada satu titik, saya hampir menyanyikan lagu bersama mereka,” ujar Heckingbottom saat itu.
Meskipun beberapa klub papan bawah Liga Inggris mengalami kesulitan, Heckingbottom merupakan pelatih pertama yang meninggalkan jabatannya musim ini. Sebagai perbandingan pada musim 2022/2023, terjadi 14 pergantian pelatih di klub-klub Liga Inggris secara keseluruhan.
Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/3857544/sheffield-united-kembali-rekrut-wilder-setelah-pecat-heckingbottom)
Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…
Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…
Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…
Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…
Beritamu.co.id - Dunia terus bertransformasi, dan sektor keuangan pun tak luput dari perubahan. Perkembangan…
Beritamu.co.id - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN, IDX: BBTN) terus memacu peningkatan dana…