Beritamu.co.id – PT Organon Pharma Indonesia Tbk (IDX: SCPI) akan membagikan dividen tengah tahun atau interim sebesar Rp42.000 per saham kepada pemodal yang tercantum dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada penutupan bursa tanggal 30 November 2023, atau cum dividen pasar reguler dan negosiasi.
Sedangkan cum dividen pasar tunai akan jatuh pada penutupan bursa tanggal 4 Desember 2023.
Mengacu pada penutupan perdagangan bursa tanggal 22 November 2023, SCPI berada di level Rp29.000 per lembar, maka yield dividen sebesar 144,8 persen.
Emiten farmsi itu akan mengirim dividen tunai dengan total nilai Rp151,2 miliar ke Rekening Dana Nasabah (RDN) pada tanggal 11 Desember 2023.
Dengan demikian, Organon LLC akan menerima Rp149,36 miliar atau 98,78 persen dari total dividen.
Sedangkan investor publik hanya akan memperebutkan Rp1,83 miliar karena saham beredar hanya sebanyak 43.664 helai saja.
Rencana itu, buah dari keputusan Direksi yang telah disetujui Dewan Komisaris SCPI pada tanggal 20 November 2023 dengan mengacu kinerja sembilan bulan 2023.
Perseroan melaporan meraup laba bersih sebesar Rp261,51 miliar pada akhir September 2023, atau naik 31,1 persen dibanding periode saham tahun 2022 yang tercatat sebesar Rp199,85 miliar.
Penopangnya, penjualan bersih meningkat 28,5 persen secara tahunan menjadi Rp2,24 triliun per 30 September 2023.
Dijelaskan, perseroan menjual sebagian besar produknya melalui PT Anugerah Pharmindo Lestari, PT Transfarma Medica Indah dan PT Merck Sharp & Dohme Indonesia untuk penjualan lokal.
Sedangkan untuk ekspor melalui Merck Sharp & Dohme Asia Pacific Services Pte Ltd dan Organon Asia Pacific Services Pte Ltd yang merupakan pihak berelasi.
https://pasardana.id/news/2023/11/23/organon-llc-akan-terima-dividen-interim-scpi-rp149-miliar/
Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…
Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…
Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…
Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…
Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Investasi dan jasa penunjang telekomunikasi, PT Sarana Menara Nusantara…
Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Metal and Alied Products, PT Citra Tubindo Tbk (IDX:…