Categories: MARKET

Vale Canada Menandatangani Perjanjian Divestasi Equity Interest dengan PT. Vale Indonesia

Beritamu.co.id – Vale Base Metals Limited (VBM) mengumumkan bahwa anak perusahaan miliknya secara penuh, Vale Canada Limited (VCL) telah menandatangani Perjanjian Pendahuluan (Perjanjian) dengan PT. Mineral Industri Indonesia (MIND ID) dan Sumitomo Metal Mining Co., Ltd. (SMM) yang mencakup tentang divestasi sekitar 14% equity interest di PT. Vale Indonesia Tbk. (PT. Vale) (IDX: INCO) milik VCL dan SMM kepada MIND ID.

Seusainya, perusahaan tambang milik negara, MIND ID akan menjadi pemegang saham terbesar di holding PT. Vale, dengan kepemilikan saham yang diterbitkan sebanyak 34%, di mana VCL memegang sekitar 33,9% dan SMM sekitar 11.5%.

Deshnee Naidoo, selaku CEO VBM dan Presiden Komisaris PT. Vale mengatakan, struktur kepemimpinan yang berimbang akan mendukung baik kestabilan dan pertumbuhan operasional jangka panjang PT. Vale di Indonesia.

“Perjanjian ini meneguhkan komitmen kami untuk memajukan industri nikel Indonesia secara berkelanjutan, meneruskan 55 tahun riwayat operasional kami di dalam negeri. Sebagai tolok ukur pemasok nikel rendah karbon dan logam-logam penting penunjang transisi energi yang diproduksi secara bertanggung jawab, kami berharap bisa bekerja dengan para rekan dalam struktur kepemilikan saham yang baru, untuk mendukung ambisi hilirisasi Indonesia serta memberikan nilai ekonomi yang kuat bagi para pemegang saham dan komunitas kami dalam jangka panjang,” terangnya dalam keterangan pers, Sabtu (18/11).

Adapun perjanjian tersebut ditandangani di sela-sela Pertemuan Pemimpin Ekonomi APEC 2023, dalam acara seremonial yang dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, serta Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo, dan beberapa pejabat pemerintahan lainnya.

Perjanjian tersebut adalah langkah signifikan menuju keberhasilan mutualisme, memenuhi kewajiban divestasi Indonesia dan membuka jalan bagi pembaharuan izin usaha pertambangan PT. Vale seusai 2025, yang di kemudian hari memungkinkan investasi dan proyek pertumbuhan baru PT. Vale di Bahodopi, Sorowako, dan Pomalaa.

Related Post

Secara keseluruhan, ini mewakili investasi sebesar USD 8,6 miliar untuk Indonesia, dan PT. Vale akan terus menjadi penggerak penting bagi pertumbuhan produksi nikel global VBM, yang berpotensi mengalami peningkatan hingga lebih dari 300kt/tahun dari saat ini di kisaran 175kt/tahun.

Transaksi ini diperkirakan final di 2024, tunduk pada pemenuhan persayaratan kesepakatan yang berlaku.

 


https://pasardana.id/news/2023/11/20/vale-canada-menandatangani-perjanjian-divestasi-equity-interest-dengan-pt-vale-indonesia/

Yulia Vera

Recent Posts

PEFINDO Tegaskan Peringkat idAA untuk Surat Utang TPIA yang Akan Jatuh Tempo

Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAA untuk Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018…

17 mins ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Berpeluang Bergerak Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), IHSG ditutup menguat +1,65%…

1 hour ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Diprediksi Kembali Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, tiga indeks utama Wall Street berakhir…

2 hours ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : Ada Potensi Peningkatan Demand SBN Berdenominasi Rupiah

Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, harga Surat Utang Negara (SUN)…

2 hours ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (25/11), IHSG ditutup menguat…

3 hours ago

Wall Street Menguat Dipicu Penunjukan Bessent

Beritamu.co.id - Wall Street menguat pada Senin (25/11/2024) dipicu penunjukan Scott Bessent sebagai Menteri…

3 hours ago