Categories: MARKET

SSIA Rugi Rp23 Miliar Pada Akhir September 2023

Beritamu.co.id – PT Surya Semesta Internusa Tbk (IDX: SSIA) menderita rugi bersih sedalam Rp23,699 miliar dalam sembilan bulan tahun 2023,  atau memburuk dibanding periode sama tahun 2022 yang membukukan laba bersih sebesar Rp70,767 miliar.

Dampaknya, saldo laba menyusut  0,9 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp2,761 triliun pada akhir September 2023.  

Padahal pendapatan tumbuh 22,3 persen secara tahunan menjadi Rp3,02 triliun pada akhir September 2023.

Rinciannya, penjualan properti meningkat 13 persen menjadi Rp413,8 miliar.

Pendapatan konstruksi tumbuh 13 persen menjadi Rp1,994 triliun.

Pendapatan dari hotel naik 76,7 persen naik Rp666,4 miliar.

Walau beban langsung membengkak 17,3 persen secara tahunan menjadi Rp2,248 triliun pada akhir September 2023.  Tapi laba kotor tetap terangkat 39,4 persen menjadi Rp771,66 miliar.

Sedangkan laba usaha turun 22,5 persen secara tahunan yang tersisa Rp264,96 miliar pada akhir September 2023.

Salah satu pos penekannya, beban umum dan administrasi yang membengkak 46 persen menjadi Rp467,8 miliar.

Terlebih, penghasilan lain yang anjlok 84 persen yang tersisa Rp36,225 miliar.  

Related Post

Adapun laba periode berjalan amblas 80 persen secara tahunan sisa Rp19,177 miliar pada akhir September 2023.

Pemicunya, beban pajak penghasilan melambung 550 persen menjadi Rp26,166 miliar.

“Penurunan ini terutama disebabkan oleh penurunan sebesar 41,4 persen secara tahunan dalam segmen bisnis properti. Dibandingkan dengan laba bersih pada sembilan bulan 2022, yang tidak termasuk divestasi bisnis pergudangan SSIA, laba bersih 9M23 meningkat sekitar 82,7 persen dari -Rp137 miliar pada sembilan bulan 2022,” tulis VP Head of Investor Relations SSIA, Erlin Budiman dalam keteranga resmi. Selasa (7/11/2023).

Sementara itu, posisi kas perusahaan pada akhir kuartl III 2023 tercatat sebesar Rp680,9 miliar, atau turun 16,8 persen dari Rp818,6 miliar pada akhir kuartal II 2023.

Pada sisi lain, utang kena bunga mencapai Rp2,330 triliun pada akhir September 2023, atau tumbuh 2,2 persen dari Rp2,279 triliun pada kuartal sebelumnya.

Sehingga rasio utang/ekuitas (gearing ratio) adalah sebesar 54,9 persen pada akhir September 2023.

 


https://pasardana.id/news/2023/11/8/ssia-rugi-rp23-miliar-pada-akhir-september-2023/

Yulia Vera

Recent Posts

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

12 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

1 hour ago

Menkeu Sebut Barang Ilegal di RI Mayoritas Produk Tekstil

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkap bahwa pihaknya, melalui Direktorat Jenderal…

7 hours ago

Wamenperin: Miliki Berbagai Produk Unggulan, IKM Harus Kuasai Pasar Nasional

Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih…

8 hours ago

Pailit Sritex, Dirjen Bea Cukai Serahkan Kewenangan Sepenuhnya ke Kurator

Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…

8 hours ago

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

10 hours ago