Categories: MARKET

SULI Akan Bayar Utang Senilai Rp319 Miliar dengan 2,13 Miliar Saham Baru

Beritamu.co.idPT SLJ Global Tbk (IDX: SULI) akan membayar utang dengan total nilai sebesar Rp319,6 miliar kepada 8 pihak, dengan cara konversi atau menukar dengan sebanyak 2.130.705.416 saham baru.

Caranya, bahwa perseroan akan melakukan Penambahan Modal Tanpa Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement.

Ditegaskan, Kreditur SULI yakni; Mataram Limited Pte, Ltd, Mr Hui Pak Kong, PT. Borneo Karya Persada, PT. Sani Mardani Resources, PT. Pelayaran Sentra Arung Makmur, Joshua Tree Investment, dan PT. Putra Buana Indonesia Wood Industry, telah memberikan persetujuan utang tersebut akan di konversi menjadi saham baru melalui Perjanjian Konversi Utang Perseroan Menjadi Saham.

“PMTHMETD ini merupakan bagian dari penyelesaian Utang Perseroan dan diharapkan dapat meringankan beban keuangan Perseroan dan memperbaiki struktur keuangan Perseroan sehingga dipandang sebagai pilihan terbaik bagi Perseroan dan seluruh pemegang saham Perseroan,” tulis manajemen SULI dalam keterangan pers, Selasa (24/10/2023).

Namun bagi pemegang saham emiten hasil hutan ini akan terdilusi sedalam-dalamnya 34,42 persen.

Sebaliknya, Mataram Limited Pte Ltd selaku kreditur senilai Rp126,1 miiliar akan menguasai 13,54 persen porsi saham SULI dari nihil.

Demikian juga dengan PT Putra Buana Indonesia Wood Industry selaku kreditur senilai Rp49,07 miliar akan memegang 5,27 persen saham SULI dari nihil.

Selain itu, Kai Kwong Trading Co akan menukar utang senilai Rp15,71 miliar dengan 104.733.333 saham baru.

Related Post

Lalu, Borneo karya Persada akan menukar utang sebesar Rp43 miliar dengan 286.666.667 saham baru.

Sedangkan, PT Sani Mardani Resources akan menukar utang senilai Rp12,6 miliar dengan 84.509.628 saham baru.

Selanjutnya, PT Pelayaran Sentra Arung Makmur akan menukar Rp44,479 miliar dengan 296.528.691 saham baru.

Berikutnya, Joshua Tree Invesment akan menukar utang sebesar Rp28,529 miliar dengan 190.195.733 saham baru.

Namun demikian, langkah perseroan tersebut perlu mendapat persetujuan pemodal dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada tanggal 30 November 2023.

 


https://pasardana.id/news/2023/10/25/suli-akan-bayar-utang-senilai-rp319-miliar-dengan-2-13-miliar-saham-baru/

Yulia Vera

Recent Posts

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

14 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

1 day ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

1 day ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

1 day ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

1 day ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

1 day ago